Peristiwa & Hukum

Polisi Tabalong Tangkap Residivis Narkoba, Belasan Gram Sabu Disita

Seorang residivis narkotika jenis sabu-sabu ditangkap jajaran Sat Resnarkoba Polres Tabalong.

Featured-Image
Terduga pelaku beserta barang bukti sabu-sabu saat berada di Mapolres Tabalong. Foto - Humas Polres Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Seorang residivis narkotika jenis sabu-sabu ditangkap jajaran Sat Resnarkoba Polres Tabalong. Pelaku pria berinsial IM (40) warga Desa Kapar, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan.

Pelaku ditangkap saat berada di sebuah pondol di Desa Kapar RT 04, Kecamatan Murung Pudak, Rabu (1/10) siang.

Kapolres Tabalong, AKBP Wahyu Ismoyo J, melalui PS Kasi Humas Iptu Joko Sutrisno, mengatakan, penangkapan pelaku berawal dari laporan warga setempat. 

"Dalam laporan itu, warga mengatakan maraknya peredaran gelap narkoba jenis sabu - sabu di lingkungan mereka," katanya, Jumat (3/10).

Mendapat laporan tersebut, Sat Resnarkoba dipimpim Kasat AKP Abdullah, bergerak cepat dengan melakukan serangkaian penyelidikan di lapangan.

Polisi kemudian mendatangi sebuah pondok di Desa Kapar RT 04 hingga mendapati pelaku dan langsung mengamankannya.

"Dari pengakuan pelaku, polisi menemukan barang bukti 3 plastik klip diduga berisi sabu-sabu yang disimpan di semak-semak di sekitar pondok," ungkap Joko.

Setelah mendapatkan barang bukti, polisi kemudian melakukan interogasi terhadap pelaku. Pelaku lalu mengaku kalau ia masih ada menyimpan beberapa paket sabu-sabu di rumahnya.

"Bersama pelaku, polisi kemudian mendatangi rumah yang beralamat di Jalan Pasar Baru Desa Kapar RT 11 dan menemukan kembali barang bukti 19 paket diduga berisi sabu-sabu," terang Joko.

Kata Joko, pelaku merupakan residivis narkoba pada tahun 2020 dan selesai menjalani hukuman tahun 2024.

"Pelaku telah diamankan di Mapolres Tabalong guna proses hukum lebih lanjut," terangnya.

Pada peristiwa tersebu polisi menyita barang bukti berupa narkoba seberat 11,51 gram, timbangan digital warna silver, handphone android, pipiet kaca dan dompet kecil warna muda.

Editor


Komentar
Banner
Banner