Regional

Polisi di Purbalingga Rela Jadi Sopir Ambulans Demi Selamatkan Pasien Melahirkan ke RS

Aiptu Taofik Hidayat, anggota Polsek Bojongsari, Purbalingga terpaksa mengemudikan mobil ambulans untuk membawa pasien melahirkan ke rumah sakit, Senin (22/5).

Featured-Image
Suasana evakuasi Mulyawati, ibu melahirkan dari Puskesmas Bojongsari ke RSUD Goeteng Taroenadibrata Purbalingga, Senin (23/5). (Foto: Dok. Polres Purbalingga)

bakabar.com, PURBALINGGA - Mulyawati (38) sudah seharian menunggu bayi dalam kandungannya lahir di ruang bersalin Puskesmas Bojongsari, Purbalingga, Senin (22/5).

Segala daya upaya ia kerahkan, namun si jabang bayi tak juga keluar. Hingga pada malam harinya, kondisi Mulyawati mulai kritis dan membutuhkan tindakan dokter spesialis.

Ketika itu jarum jam menunjuk pukul 22.00 WIB. Warga Desa Pagedangan RT 16 RW 8, Kecamatan Bojongsari ini terus saja mengerang kesakitan.

Baca Juga: Polres Purbalingga Bongkar Penipuan Online yang Dikendalikan Napi dari Lapas

Sayangnya tak ada sopir kendaraan dinas Puskesmas yang siaga untuk membawa Mulyawati ke rumah sakit. Sementara Mulyawati butuh tindakan cepat untuk menyelamatkan ibu beserta bayinya.

Dalam kondisi genting, tiba-tiba terlintas dalam pikiran perawat di Puskesmas itu untuk meminta bantuan anggota Polsek Bojongsari. Maka bergegaslah ia menghubungi personel Polsek melalui panggilan telepon.

Iptu Taofik Hidayat yang tengah piket malam menerima panggilan telepon dari petugas medis Puskesmas. Karena kondisi darurat, ia segera datang ke Puskesmas.

Baca Juga: Kisah Sedih Menantu di Purbalingga Temukan Ibu Mertua Mengambang di Dalam Sumur

"Karena sopir ambulans tidak berada di Puskesmas, maka polisi dari Polsek Bojongsari yang mengemudikan ambulans dan mengantar pasien melahirkan hingga ke rumah sakit," kata Kapolsek Bojongsari, AKP Edi Surono.

Iptu Taofik mengemudikan mobil ambulans dan mengantar Mulyawati ke Unit Gawat Darurat RSUD Goeteng Taroenadibrata. Sampai di ruang perawatan, tim dokter jaga RSUD langsung menangani pasien.

Mulyawati dan bayinya pun selamat. Ia melahirkan bayi perempuan dalam kondisi sehat pukul 04.49 WIB.

Baca Juga: Tak Lunasi BPIH, 32 Jemaah Haji Purbalingga Tak Berangkat ke Tanah Suci

"Bu Mulyawati tensi 136/99, sudah laktasi. Bayi bugar, plasenta manual tapi bersih. Perdarahan normal, kondisi pasien baik," ujar Hanung Wikantono, Direktur RSUD Goeteng Taroenadibrata melalui aplikasi perpesanan, Selasa (23/5).

"Bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Bojongsari silakan menghubungi Polsek apabila membutuhkan bantuan kepolisian," ujar dia.

Editor


Komentar
Banner
Banner