Politik

Pilkada Banjar, Fahri Hamzah Dukung Saidi Mansyur – Habib Idrus

apahabar.com, MARTAPURA – Tokoh politik nasional, Fahri Hamzah menyatakan dukungannya kepada H Saidi Mansyur – Habib…

Featured-Image
Screenshot video Fahri Hamzah menyatakan dukungan terhadap Paslon Pilkada Banjar, H. Saidi Mansyur – Habib Idrus Al-Habsyie. Foto-apahabar.com/hendralianor

bakabar.com, MARTAPURA – Tokoh politik nasional, Fahri Hamzah menyatakan dukungannya kepada H Saidi Mansyur - Habib Idrus Al-Habsyie di Pilkada Kabupaten Banjar.

Pernyataan dukungan tersebut diketahui melalui unggahan video Fahri Hamzah berdurasi 40 detik yang diunggah akun instagram @gelorabanjar.co.id, Kamis (4/11) yang kemudian direpost akun @saidi_mansyur.

"Assalamu’alaikum teman-teman di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan. Saya Fahri Hamzah dan Partai Gelora Indonesia, dalam Pilkada nanti mendukung Bapak Haji Saidi Mansyur - Habib Idrus Al-Habsyie untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati," ucap Fahri.

"Insya Allah, mudah-mudahan dengan slogan membangun Kabupaten Banjar yang Manis, Maju, Mandiri, dan Agamis, kita akan mencapai kemajuan dan kejayaan bagi masyarakat secara umumnya," sambung eks Wakil DPR RI itu.

Fahri Hamzah adalah Wakil Ketum Partai Gelora Indonesia. Di Pilkada Kabupaten Banjar 2020 ini, Partai Gelora masuk dalam koalisi sebagai pendukung Paslon nomor urut 1, Saidi - Habib Idrus.

Paslon Saidi - Habib Idrus ini sebelumnya telah diusung oleh tiga partai politik, yaitu NasDem, Demokrat, dan PKB.

Sementara dua paslon lainnya, nomor urut 2 Andin Sofyanoor - KH M Syarif Busthomi (Guru Oton) maju melalui jalur perseorangan atau independen. Adapun paslon nomor urut 3 H Rusli - KH M Fadhlan (Guru Fadhlan) maju melalui parpol.



Komentar
Banner
Banner