bakabar.com, BANJARMASIN – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kalimantan Selatan (Kalsel) siap menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) 2022.
Muswil yang digelar 3 tahunan sekali ini dilaksanakan di Kabupaten Kotabaru, 1-3 Juli mendatang.
Ketua IDI Kalsel, Dr dr Muhammad Rudiansyah mengatakan, selain akan melahirkan rumusan visi misi baru dalam kepengurusan organisasi profesi, Muswil juga mengelar pemilihan Ketua IDI periode 2022-2025
“Kita sudah dengar pendapat dengan anggota di Kalimantan Selatan, siapa yang mungin bisa jadi ketua IDI,” kata dokter Rudiansyah dalam keterangan resminya, Kamis (30/6) siang.
Terdapat empat nama yang siap memimpin maju dalam bursa pemilihan IDI Kalsel. Empat nama itu kata Rudiansyah berkenan siap mengikuti tahapan pemilihan.
Ada beberapa kriteria yang mesti dimiliki para calon ketua. Selain pernah menjadi pengurus IDI, ia mesti punya restu dari salah satu cabang IDI di Kalsel.
Setelah itu tim seleksi juga akan menggali informasi terkait kode etik para calon ketua melalui majelis kode etik kedokteran Kalsel. Setiap calon yang pernah melanggar kode etik bakal tersaring di sana.
“Apabila tidak ada pelanggaran etik, maka lolos calon ketua,” sambungnya.
Ada 34 suara yang bakal di rebut oleh calon ketua IDI Kalsel. Perolehan suara itu ditentukan berdasarkan jumlah dokter di cabang IDI Kalsel.
Seperti misalnya IDI Cabang Kota Banjarmasin punya 6 suara, Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Tabalong, Tanah Bumbu, Tanah laut punya masing-masing 3 suara.
Kemudian Kabupate Tapin, Barito Kuala, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Kotabaru masing-masing 2 suara dan Balangan 1 suara.
Sementara Ketua Panitia Muswil Wilayah dr Deddy Rasyidan yulizar mengatakan Muswil yang digelar tiga hari itu bakal di lakukan di Operation Room Pemda Kotabaru.
“Ada dua kepanitiaan penyelengara, yakni panitia wilayah dan lokal,” kata dr Deddy.