liga 1

Persija Gagal Raih Tiga Poin di Laga Perdana, Thomas Doll Geram

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengkritik keras permainan tim asuhannya usai meraih hasil imbang 1-1 kontra PSM Makassar di pekan perdana Liga 1 musim ini.

Featured-Image
Ryo Matsumura mencetak satu gol dan mengakhiri laga Persija Vs PSM dengan skor 1-1. (Foto: dok. Persija)

bakabar.com, JAKARTA - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengkritik keras permainan tim asuhannya usai meraih hasil imbang 1-1 kontra PSM Makassar di pekan perdana Liga 1 musim 2023/2024.

Tim Macan Kemayoran tertinggal cepat di babak pertama, tepatnya pada menit ke-12 lewat gol Kenzo Nambu. Hal itu menurut Doll terjadi karena para penggawa Persija tak mampu mengontrol bola. 

"Kami tidak bermain baik di babak pertama. Anak-anak mudah kehilangan bola. Beberapa pemain mendapat tekanan. Tidak bagus dalam mengontrol bola. Kami kalah dalam duel," ujar Thomas Doll setelah laga dikutip dari laman resmi klub. 

Baca Juga: Persija Vs PSM: Thomas Doll Hanya Bisa Turunkan Satu Pemain Asing

Memasuki babak kedua, pelatih asal Jerman itu coba merubah skema permainan tim asuhannya. Beruntung pemain asing baru mereka, Ryo Matsumura mampu menjebol gawang PSM di menit 81 dan menyudahi laga dengan skor imbang 1-1.

"Pada babak kedua, semua pemain meminta bola. Permainan sayap lebih cepat, semuanya ingin mencetak gol dan tidak mau kalah. Kami punya beberapa kesempatan untuk mencetak gol, akan tetapi hasil akhir 1-1 dan itu tidak masalah," tutur Doll di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7). 

Tidak hanya mengkritik gaya permainan Persija di babak pertama, Doll pun kecewa dengan penampilan tim tamu, PSM Makassar. 

Menurut mantan pemain Lazio itu, para pemain Juku Eja kerap mengulur waktu di babak kedua sehingga mempengaruhi permainan dan hasil akhir pertandingan. 

Editor


Komentar
Banner
Banner