Olahraga

Pantau Hasil Australian Open 2023 Hari Kedua

Australian Open 2023 mulai bergulir Selasa, 1 Agustus. Turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 tersebut berlangsung di State Sports Centre, Sydney.

Featured-Image
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi wakil tuan rumah Ryan Tong/Jack Wang pada babak 32 besar Australian Open 2023. Foto- PBSI

bakabar.com, BANJARMASIN - Australian Open 2023 mulai bergulir Selasa, 1 Agustus. Turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 tersebut berlangsung di State Sports Centre, Sydney, hingga 6 Agustus mendatang.

Indonesia mengirim 18 wakil ke Australian Open. Beberapa bakal tampil pada hari pertama atau babak 32 besar turnamen.

Salah satunya adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Pasangan ganda putra nomor satu dunia itu akan menghadapi wakil tuan rumah Ryan Tong/Jack Wang.

Melansir Liputan6.com, wakil Indonesia lainnya yang akan berlaga hari kedua ini adalah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Menghadapi lawannya masing-masing, para pebulu tangkis Merah Putih yang berharap dapat kembali menempati podium tertinggi di Negeri Kangguru.

Sebelumnya Indonesia gagal merebut gelar pada dua ajang bulu tangkis di kalender BWF. Pada Korea Open, Fajar/Rian takluk di laga puncak. Setelahnya di Japan Open, giliran tunggal putra Jonatan Christie yang tumbang pada partai pamungkas.

Hasil Australian Open 2023

Lapangan 1

Pertandingan ke-6: Jonatan Christie vs Kento Momota (Jepang)

Pertandingan ke-9: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (Chinese Taipei)

Pertandingan ke-10: Putri Kusuma Wardani vs Sim Yu-jin (Korea Selatan)

Pertandingan ke-13*: Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)

Lapangan 2

Pertandingan ke-4: Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Chah Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia) 21-16, 21-10

Pertandingan ke-12*: Shesar Hiren Rhustavito vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand)

Pertandingan ke-13*: Komang Ayu Cahya Dewi vs Tasnim Mir (India)

Lapangan 3

Pertandingan ke-5: Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Supanida Katethong (Thailand) 7-21, 11-21

Lapangan 4

Pertandingan ke-4: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja 14-21, 21-15, 21-15

Pertandingan ke-10: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)

Editor


Komentar
Banner
Banner