bakabar.com, RANTAU – Satres Narkoba Polres Tapin, Sat Lantas Polres Tapin, Urkes(Urusan Kesehatan) Polres Tapin dan Dishub Tapin memeriksa urine para sopir bus serta layanan angkutan umum lainnya dalam operasi ‘Ketupat Intan 2019’ di Terminal Rantau Jl. By Pass Tapin, Rabu Sore (29/5/2019).
Selain melakukan tes urine, para sopir juga diperiksa kelengkapan administrasi dan kelayakan kendaraan yang mereka pakai.
“Setelah selesai razia dan tes urine dari hasilnya tidak ditemukan indikasi para sopir menggunakan narkoba,” ujar Kapolres Tapin melalui Karo Humas Polres Tapin Bripka Puryaji.
Menurut Kasat Lantas Polres Tapin, AKP Winda, kelayakan kendaraan sangat penting guna keselamatan berlalu lintas dan juga jangan sampai ada para sopir yang menggunakan narkoba.
“Ini penting dilakukan, sebab sopir bus itu membawa banyak penumpang, sehingga para sopir harus benar-benar sehat dan penumpang harus aman hingga tiba di tujuan,” ujarnya.
Dari operasi tersebut, sebanyak 12 orang sopir diperiksa, situasi Kamtibmas aman, tertib dan kondusif.
“Ya, nanti akan dilakukan lagi kegiatan yang sama,” katanya.
Baca Juga: Ops Ketupat Intan 2019 di Tapin; Siagakan Ratusan Personel hingga Tambah Armada Feri
Baca Juga: Gelar Apel Operasi Ketupat Intan 2019, Polri dan TNI di HST Siapkan Pengamanan Idul…
Reporter: AHC05
Editor: Muhammad Bulkini