World Beach Games 2023

NOC Minta Perbasi Siapkan Tim Basket 3x3 Jelang World Beach Games 2023

Ketua National Olympic Committee (NOC) Indonesia, Raja Sapta Oktohari meminta kepada PP Perbasi untuk menyiapkan tim basket 3x3 terbaik untuk WBG 2023

Featured-Image
Ketua NOC, Raja Sapta Oktohari minta ke PP Perbasi untuk siapkan timnas basket 3x3 terbaik untuk turnamen World Beach Games 2023 (Foto: ANTARA)

bakabar.com, JAKARTA – Ketua National Olympic Committee (NOC) Indonesia, Raja Sapta Oktohari meminta kepada PP Perbasi untuk menyiapkan tim basket 3x3 terbaik untuk mengikuti turnamen World Beach Games 2023.

“Indonesia sudah dipercaya menjadi tuan rumah World Beach Games, salah satunya cabang olahraga basket 3x3. Tolong persiapkan atlet 3x3 terbaik,” ujar Raja Sapta saat Raker Perbasi 2023 di Jakarta, dikutip dari Antara.

Lebih lanjut, dirinya mengatakan bahwa ajang World Beach Games ini merupakan turnamen olahraga internasional paling bergengsi ketiga di dunia.

Dalam ajang turnamen olahraga World Beach Games 2023 yang akan digelar di Indonesia, nantinya akan melombakan 14 cabang olahraga.

Baca Juga: Jika Terpilih Ketum PSSI, La Nyalla Akan Pisahkan Operator Liga 1 dan Liga 2

Dari 14 cabor yang akan dilombakan, terdapat 130 negara yang akan ikut hadir mengikuti turnamen tersebut dan melibatkan 1.600 atlet dunia yang akan berlaga.

Oleh sebab itu, Ketua NOC mengatakan penting bagi Indonesia untuk dapat sukses dalam penyelenggaraan acara maupun sukses dalam prestasi cabang olahraganya nanti.

Untuk diketahui, sebelumnya, Timnas Baskte Putri 3x3 Indonesia telah berhasil membawa pulang mendali perunggu pada ajang FIBA Asia Cup pada tahun 2022 lalu.

Atas perolehan prestasi yang diraih oleh timnas Basket Putri 3x3 Indonesia, Raja Sapta memberikan apresiasi atas capaian itu dan berharap agar hal serupa dapat diulang di ajang WBG 2023 nanti.

Baca Juga: Bahas Polemik Peminjaman Pemain, Persija dan Timnas U-20 Gelar Pertemuan

Namun disamping itu, Ketua NOC menyebut bahwa PP Perbasi masih memiliki banyak PR yang harus dikerjakan untuk melakukan pengembangan bola basket Tanah Air ke depannya.

Maka dari itu, melalui rakernas Perbasi tersebut, Ketua KOI berharap PP Perbasi dapat menghasilkan terobosan baru untuk memajukan basket Indonesia.

“PR kita masih banyak. Melalui rakernas ini harus dimaksimalkan. Mudah-mudahan rakernas ini banyak menghasilkan terobosan-terobosan untuk basket Indonesia,” pungkasnya.

Ajang turnamen World Beach Games 2023 rencananya akan bergulir di Bali, Indonesia, pada 5-15 Agustus 2023 mendatang.

Editor


Komentar
Banner
Banner