bakabar.com, JAKARTA - Persija Jakarta menggelar pertemuan secara virtual dengan tim pelatih Timnas U-20 terkait rencana peminjaman pemain.
Diskusi antara pelatih Persija Thomas Doll dan Wakil Presiden klub Ganesha Putera dengan asisten pelatih timnas Nova Arianto memunculkan hasil yang positif.
“Diskusi dalam pertemuan tadi berlangsung positf karena kedua belah pihak memahami kesulitan masing-masing. Kami akan bersama-sama mencari solusi terbaik terkait dinamika yang hadir saat ini,” kata Ganesha setelah pertemuan.
Pertemuan ini dipastikan oleh Ganesha memang membicarakan pemanggilan pemain untuk ikut pemusatan latihan Timnas U-20.
Shin Tae-yong berencana memanggil sembilan pemain Persija untuk tampil di Piala AFC U-20 2023 (1-18 Maret) dan Piala Dunia U-20 2023 (20 Mei-11 Juni 2023).
Baca Juga: Manchester City Diduga Curangi Laporan Keuangan, Pep: Saya akan Pergi!
“Kami membicarakan opsi-opsi yang mungkin bisa diambil terkait pemanggilan pemain yang memiliki menit bermain yang banyak di Liga 1. Persija berharap hasil diskusi ini bisa disampaikan ke pelatih kepala Timnas (Shin Tae-yong) sehingga bisa ada titik temu yang baik untuk kedua belah pihak,” tambanya.
Sementara itu, Ganesha juga mengatakan bahwa Persija memiliki visi dan misi untuk memberikan kontribusi kemajuan Timnas. Ia berjanji akan tetap menjalankan komitmen tersebut.
“Komitmen Persija kepada Timnas sangat total. Seperti yang sudah pernah disampaikan coach Thomas (Doll), kami akan membantu Timnas dengan memberikan menit bermain kepada para pemain kami di level tertinggi kompetisi nasional,” pungkas Ganesha.