EICMA 2023

Motor Listrik Lambretta Siap Jadi Rival Vespa Elettrica, Intip Speknya

Motor listrik konsep Lambretta Elettra dipamerkan dengan jarak tempuh 130 km. Simak spesifikasinya.

Featured-Image
Motor listrik konsep Lambretta Elettra dipamerkan. Usung jarak tempuh 130 km dan performa tinggi. Foto: Mbtech

bakabar.com, JAKARTA - Lambretta memamerkan motor listrik konsep bernama Elettra dalam ajang EICMA 2023 di Milan, Italia.

Lambretta Elettra hadir dengan bodi mengotak khas miliknya namun diberi sentuhan futuristik.

Mengutip bikewale pada Senin (13/11), Lambretta Elettra hadir dengan bodi baja dan pelek serta ban diameter 12 inci.

Dari foto yang ditampilkan, bodi belakang Lambretta Elettra dapat terangkat untuk memudahkan perawatan rutinnya.

Baca Juga: Insentif Konversi Motor Listrik Naik Jadi Rp10 Juta, Cek Daftar Bengkelnya

Untuk spesifikasinya, skuter listrik ini dilengkapi dinamo Permanent Magnet Synchronous Motor (PMSM) berdaya 4 hingga 11 kW.

Jika dikonversikan, tenaganya setara 15 dk dan sanggup memuntahkan torsi puncak sebesar 258 Nm.

Top speed Lambretta Elettra dapat mencapai 110 km per jam.

Lambretta Elettra juga disertai fitur 3 mode berkendara yakni eco, ride dan sport yang bisa dipilih pengendaranya.

Lambretta Elettra dipamerkan di ajanv EICMA 2023 di Italia. Foto: Bikewale
Lambretta Elettra dipamerkan di ajanv EICMA 2023 di Italia. Foto: Bikewale

Baca Juga: Alva Buka Dealer di Bandung, Bisa Kongkow dan Test Ride Motor Listrik

Sementara jarak tempuhnya diklaim hingga 130 km.

Baterainya memakai jenis lihium-ion berkapasitas 4,6 kWh dengan tempo pengisian sekitar 5,5 jam menggunakan daya 220 volt.

Lambretta Elettra juga mendukung pengisian cepat untuk baterainya.

Rideapart menyebut, baterainya mampu terisi dari 0-80 persen dalam waktu 36 menit.

Baca Juga: Motor Listrik Electrum H5 akan Dijual Lebih Murah dari Vario, Harga?

Selain itu, Lambretta Elettra tercatat memiliki bobot bersih 135 kilogram yang relatif ringan untuk skuter dengan rangka dan bodi baja.

Sejauh ini belum ada spesifikasi detail soal fitur lainnya.

Namun dari foto di atas, Lambretta Elettra dilengkapi lampu utama Led dengan Daytime Running Lights (DRL) dan pengereman depan-belakang cakram.

Bisa dibilang, Lambretta Elettra akan menjadi pesaing Vespa Elettrica yang sudah dipasarkan.

Harga Vespa Elettrica saat ini Rp198 juta dengan jarak tempuh maksimal 100 km.

Vespa Elettrica (Foto: bakabar.com/Regent)
Vespa Elettrica (Foto: bakabar.com/Regent)

Lebih lanjut, Lambretta Elettra akan diproduksi dengan desain yang sama dengan versi konsepnya.

Namun untuk waktu produksinya, hingga berita ini diturunkan sementara ini belum diketahui.

Editor
Komentar
Banner
Banner