bakabar.com, BARABAI – Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Tengah (Kejari HST) memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 61, Kamis (22/7).
Wakil Bupati HST, Mansyah Sabri menyampaikan apresiasinya atas kinerja Kejari selama ini.
“Semakin banyak sumbangsih Kejari untuk bangsa dan negara khususnya untuk masyarakat HST mengenai hukum,” kata Mansyah.
Pengetahuan masyarakat HST mengenai hukum, kata Mansyah masih perlu ditingkatkan. Sehingga makin banyak kesadaran, ketaatan dan kepatuhan masyarakat tentang hukum.
Tidak hanya untuk masyarakat, Mansyah juga berharap kejaksaan bersinergi melakukan pengawasan di pemerintahan.
“Hal ini tentu perlu dukungan dari kejaksaan untuk memberikan edukasi,” tutup Mansyah.
Terpisah, Kajari HST, Trimo mengungkapkan momen HBA ke-61 tersebut menjadi evaluasi dan instropeksi terhadap kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan.
“Evaluasi ini akan kami jadikan penyusunan perencanaan ke depan, terutama mendukung pemerintah dalam dalam upaya percepatan penanganan pandemi COVID-19,” kata Trimo.
Setiap kegiatan yang dilakukan, terang Trimo akan membutuhkan tantangan-tantangan dan penyesuaian. Terlebih di tengah pandemi ini.
Selaku lembaga penegak hukum, Trimo ingin mendekatkan hukum dengan masyarakat.
Dalam penegakan hukum misalnya, kata Trimo, hal itu bukan semata-mata hanya untuk mencari keadilan dan kepastian hukum tetapi yang lebih utama adalah kemanfaatan hukumm
“Tentunya, dengan kita mendukung percepatan penanganan pademi Covid-19 ini agar cepat berlalu, ekonomi masyarakat pun akan kembali bangkit,” tutup Trimo.