bakabar.com, JAKARTA - Penyerang Liverpool Mohamed Salah mengungkapkan kekeceawaan atas kegagalan timnya ke Liga Champions musim depan melalui unggahan di akun Twitter pribadinya.
Tak lama berselang dari unggahan tersebut, Manchester United mengonfirmasi finis di empat besar dengan memenangi laga melawan Chelsea.
Sementara Liverpool yang menang tujuh dari delapan pertandingan terakhir akhirnya finis di posisi kelima dan akan tampil pada Liga Europa di musim depan.
“Saya benar-benar hancur. Sama sekali tidak ada alas an untuk ini,” tulis Salah dalam unggahan tersebut.
Baca Juga: Menang 4-1 dari Chelsea, Manchester United Kembali ke Liga Champions
“Kami mengecewakan Anda [penggemar] dan diri kami sendiri. Kami memiliki semua yang kami butuhkan untuk lolos ke Liga Champions tahun depan dan kami gagal,” lanjut tulisan itu.
“Kami adalah Liverpool dan lolos ke kompetisi [Liga Champions] adalah syarat minimum. Maaf, tapi ini terlalu cepat untuk posting yang membangkitkan semangat atau optimis,” tambahnya.
The Reds mengawali musim dengan menjanjikan setelah menang di Community Shiled melawan Manchester City.
Namun mereka membuka Liga Inggris dengan buruk. Anak asuhan Jurgen Klopp hanya mampu memenangi dua dari delapan partai pembuka.
Baca Juga: Virgil Van Dijk Nantikan Kebangkitan Liverpool
Liverpool kemudian mengalami delapan kekalahan tandang dari Nottingham Forest, Wolverhampton, dan Bournemouth.
Semua kegagalan itu terjadi sebelum mereka tersingkir dari Piala FA dan Carabao Cup, serta kekalahan menyakitkan dari Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions.
Salah yang baru saja memperbaharui kontrak tiga tahun di klub pada awal musim lalu, hanya mencetak 19 gol di liga musim ini, setelah menjadi mesin gol bagi Liverpool pada dua musim lalu.
I’m totally devastated. There’s absolutely no excuse for this. We had everything we needed to make it to next year’s Champions League and we failed. We are Liverpool and qualifying to the competition is the bare minimum. I am sorry but it’s too soon for an uplifting or optimistic… pic.twitter.com/qZmA9WsueM
— Mohamed Salah (@MoSalah) May 25, 2023