Kabar Haji 2023

Mbah Ikem, Calon Jemaah Haji Tertua Asal Solo

Mbah Ikem (86) menjadi calon jemaah haji tertua asal Kelurahan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah. Ia bakal berangkat ke Mekkah, Jumat (9/6) siang.

Featured-Image
Mbah Ikem (86) calon jemaah haji tertua asal Kelurahan Banjarsari, Solo. Foto : apahabar.com/Fernando

bakabar.com, SOLO - Mbah Ikem (86) menjadi calon jemaah haji tertua asal Kelurahan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah. Ia bakal berangkat ke Mekkah, Jumat (9/6) siang.

Mbah Ikem mendaftar haji satu dekade lalu. Tepatnya pada 2013. Ia dibiayai oleh anak-anaknya.

Baca Juga: Ribuan Jemaah Haji asal Indonesia Padati Mekkah

"Ini saya berangkat sendiri, anak ga ikut. Senang banget rasanya mau ke Makkah. Sudah saya tunggu selama 10 tahun. Sudah dipanggil, Alhamdulilah," ungkapnya saat ditemui di Pendapi Balai Kota Solo, Kamis (8/6) siang.

Ia mengaku segala perlengkapan sudah disiapkan oleh anak-anaknya. Dirinya berharap diberi kesehatan dan menjadi haji yang mabrur.

"Saya sudah berharap terus, senang banget ini," katanya.

Mbah Ikem (tengah) foto bersama dengan Wakil Walikota Solo, Teguh Prakosa dan Calon Jemaah Haji Termuda Nakata di Pendapi Balaikota Solo. Foto : bakabar.com/Fernando
Mbah Ikem (tengah) foto bersama dengan Wakil Walikota Solo, Teguh Prakosa dan Calon Jemaah Haji Termuda Nakata di Pendapi Balaikota Solo. Foto : bakabar.com/Fernando

Dalam kesempatan tersebut, Mbah Ikem bercerita. Dulunya dia adalah pedagang kerupuk di Pasar Sibela, Mojosongo. Namun sekarang hanya tinggal di rumah saja dirawat oleh anaknya.

Baca Juga: Musim Haji, Pengunjung Masjid Sheikh Zayed Tembus Puluhan Ribu

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Kota Solo, Hidayat Masykur mengatakan jumlah jemaah calon haji dari Kota Solo sebanyak 451 orang. Terangkut dalam 2 kloter, kloter 52 dan kloter 53.

Kloter 52 sebanyak 84 orang, sedangkan kloter 53 sebanyak 345 orang. Ditambah tiga orang dari TPHD Kota Surakarta masuk asrama haji, Jumat pagi. 

Editor


Komentar
Banner
Banner