Aksi Begal Depok

Marak Begal di Depok, Seorang Karyawan Dibacok Saat Hendak Pulang ke Rumah

Maraknya aksi kriminalitas yang terjadi di kota-kota besar salah satunya di kota Depok ketika menjelang bulan Ramadhan

Featured-Image
Ilustrasi begal motor di Depok yang mengakibatkan luka pada korban.Foto: Liputan6.

bakabar.com, DEPOK - Aksi begal kembali terjadi di kota Depok. Peristiwa nahas itu menimpa Kholiqul (30), seorang pedagang ayam di kawasan Lapangan Have, Jalan Raya Abdul, Sawangan, Depok pukul 05.30 WIB, (9/3) lalu.

Selang seminggu kemudian, kejadian serupa juga menimpa seorang pemuda yang hendak pulang ke rumahnya. Ia mengalami luka di bagian punggung akibat hantaman benda tajam (celurit), Kamis (16/03).

Korbannya berinisial WJ (43) seorang karyawan swasta ayng saat itu hendak pulang kerumahnya di Perum Pesona Pamulang, Pondok Petir.

Baca Juga: Sasar Uang Penumpang Bajaj, Residivis Begal Gasak Uang Rp 8 Juta

Kapolsek Bojongsari, Kompol Yogi Maulana membenarkan adanya korban pembegalan di Perum Reni Jaya.

Peristiwa tersebut terjadi tepat di jembatan Pondok Petir, aksi pembegalan itu terjadi pada pukul 03.45 WIB dan diketahui warga sekitar yang sedang ronda malam.

"Ada kejadian pembegalan tapi belum berhasil membawa motor milik korban", ucap Kompol Yogi ketika di konfirmasi di Depok, Kamis (16/3).

Baca Juga: Desas-desus Kurir Dibegal di Martapura, Eh Ternyata...

Kompol Yogi menjelaskan kemungkinan ada motif lain dari pembegalan tersebut, sebab pelaku begal tidak mengambil barang korban saat peristiwa terjadi.

"Harta benda korban sama sekali tidak ada yang hilang, motor PCX korban juga masih ada di lokasi", ucap Kompol Yogi

Berkaitan dengan motif, Kompol Yogi mengungkapkan ada dugaan denda yang melatari peristiwa pembegalan tersebut.

"Dugaan kita sementara motif para pelaku ini kesal, dan mempunyai dendam kepada korban, tapi masih akan kita selidiki lagi," tambahnya.

Baca Juga: Marak Begal di Jakpus, Polisi Mapping Pola Pergerakan dan Waktu Operasi

Korban ditemukan dalam kondisi terkapar dengan luka terbuka di punggungnya. Ia kemudian dibantu warga dan dilarikan Rumah Sakit Permata Pamulang guna mendapatkan perawatan.

Dalam peristiwa tersebut, korban mendapatkan jahitan di bagian punggung akbat bacokan pelaku.

Kompol Yogi mengimbau kepada warga Depok dan sekitarnya untuk lebih berhati-hati ketika keluar malam. Ia berharap agar mereka yang melakukan aktivitas malam hari tidak keluar sendirian.

Editor


Komentar
Banner
Banner