transfer pemain

Manchester City Selangkah Lebih Maju di Perburuan Jude Bellingham

Manchester City selangkah lebih maju untuk mendapatkan tanda tangan gelandang muda Inggris, Jude Bellingham pada bursa transfer musim panas mendatang.

Featured-Image
Manchester City dikabarkan semakin dekat untuk mendapatkan Jude Bellingham. (Foto: Twitter @blackyellow)

bakabar.com, JAKARTA - Manchester City selangkah lebih maju untuk mendapatkan tanda tangan gelandang muda Inggris, Jude Bellingham pada bursa transfer musim panas mendatang.

Setelah pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan tidak akan menghamburkan dana transfer untuk pembelian satu pemain, City kini berada di daftar teratas sebagai klub paling berpotensi menjadi tujuan Bellingham selanjutnya, yang memiliki banderol senilai 130 juta poundsterling.

City sudah menghabiskan lebih dari 635 juta poundsterling atau lebih dari 11,5 triliun rupiah dalam emapt musim terakhir, termasuk pembelian nama besar seperti Jack Grealish, Erling Haaland, Ruben Dias dan Rodri.

Baca Juga: Sanchez Jadi Bahan Ejekan Fans Tottenham, Hugo Lloris: Menyedihkan

Tapi mereka sudah memperoleh kembali dana dari penjualan pemain hingga mencapai hampir 485 juta poundsterling.

Pendapatan itu menempatkan City di posisi yang kuat untuk memenuhi permintaan Dortmund dan Bellingham untuk pergi meninggalkan Jerman pada bursa transfer mendatang.

Selain Liverpool, Manchester United yang juga masih kebingungan soal kepemilikan klub menyisakan Real Madrid sebagai satu-satunya tim yang memiliki potensi menjadi pengganjal City.

Tapi raksasa Spanyol itu juga harus menjual beberapa pemain mereka demi mendapatkan dana cukup dan mendapat tanda tangan Bellingham.

Baca Juga: Berikut Daftar Nominasi Penghargaan Kompetisi Liga 1 Musim 2022/2023

Madrid dikabarkan berencana menjual Aurelien Tchouameni, gelandang tim nasional Prancis yang didatangkan dari Monaco pada musim panas lalu dengan harga 71,5 juta poundsterling.

Selain itu Los Blancos juga belum memutuskan apakah akan memperpanjang kontrak playmaker berusia 37 tahun, Luka Modric yang akan habis durasi kerja samanya pada akhir musim.

Setelah pembelian Kalvin Philips dari Leeds yang dianggap gagal, serta rencana Ilkay Gundogan yang akan meneruskan karirnya di Barcelona, City membutuhkan Bellingham untuk memperkuat lini tengah mereka di musim depan.

Editor


Komentar
Banner
Banner