bakabar.com, KOTABARU – Puluhan siswa SMAN 2 (Smada) Kotabaru kompak turun ke jalan menggelar aksi sosial, Jumat (15/4) sore.
Didampingi sejumlah tenaga pengajar, mereka membagikan puluhan paket takjil untuk berbuka puasa di ruas jalan utama Kotabaru.
Selain pengguna jalan, pengunjung wisata Siring Laut pun kebagian paket takjil tersebut.
“Pembagian paket takjil ini merupakan bagian dari agenda OSIS Smada Kotabaru. Menyesuaikan momen di bulan puasa, berarti atau makanan berbuka puasa yang dibagikan,” jelas Dewi Famelia, guru sekaligus pembina OSIS Smada Kotabaru.
“Intinya kami ingin sekaligus mengedukasi siswa agar memiliki jiwa sosial yang tinggi, terlebih di tengah pandemi ini,” imbuhnya.
Tidak kurang 29 anggota OSIS Smada terjun bersama-sama ke jalan untul membagikan takjil tersebut.
“Semoga pembagian takjil ini bisa bermanfaat untuk sesama atau saudara yang kurang mampu,” tambah Andi Akbar Arifin, Ketua OSIS Smada Kotabaru.
“Selain berbagi takjil, kegiatan lain OSIS Smada Kotabaru selama bulan puasa antara lain pesantren Ramadan di sekolah,” tandasnya.