Pemkab Tabalong

Lantik PAW Kades Habau, Simak Pesan Bupati Tabalong

Desa Habau, Kecamatan Banua Lawas, Tabalong akhirnya mempunyai kepala desa baru pasca-meninggalnya kades terdahulu, Akhmad Rapian.

Featured-Image
Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani melantik Kades Habau pengganti antar waktu. Foto - apahabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG - Desa Habau, Kecamatan Banua Lawas, Tabalong akhirnya mempunyai kepala desa baru pasca-meninggalnya kades terdahulu, Akhmad Rapian.

Hal itu seiring dengan dilantiknya Kades baru pengganti antar waktu (PAW), Maulana oleh Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatannya dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Banua Lawas, Kamis (12/10).

Pada kesempatan itu Bupati Anang Syakhfiani mengatakan, Kades Habau yang baru dilantik jabatannya hingga 2027 mendatang.

“Mulai hari ini jabatan yang diemban ini merupakan amanah sekaligus kepercayaan dari rakyat dan pimpinan," ingatnya.

Bupati Anang mengatakan perkembangan pembangunan di Desa Habau sudah mulai bisa dirasakan masyarakat dan terasa berbeda dibandingkan sebelumnya. Infrastruktur sudah mulai bagus, ekonomi masyarakat tumbuh dan berkembang dengan baik.

"Untuk itu saya berpesan kepada kades yang baru dilantik agar bisa melanjutkan pembangunan di desa dan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya," pungkas Anang.

Editor


Komentar
Banner
Banner