Banjarmasin Hits

Kucurkan Dana Miliaran Rupiah, Pemkot Banjarmasin Akan Bangun 4 Taman

Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin melalui Dinas Lingkungah Hidup (DLH) akan membangun beberapa taman.

Featured-Image
Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kamboja, Jalan Anang Adenansi. Dok. apahabar.com

bakabar.com, BANJARMASIN - Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin melalui Dinas Lingkungah Hidup (DLH) akan membangun beberapa taman.

"Ada tiga taman, serta revitalisasi ruang terbuka hijau (RTH) Kamboja. Jadi ada 4 titik," kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Alive Yoesfah Love, beberapa waktu lalu.

"Semua taman akan dilengkapi dengan ruang anak untuk mendukung Kota Ramah Anak. Untuk di RTH Kamboja, ada perbaikan, misalnya taman baca dan tempat bermain anak," tambah Alive.

Pembangunan untuk satu titik taman, kata Alive, rata-rata menelan biaya senilai Rp 1 miliar

Kata Alive, pengerjaan diperkirakan sudah bisa dimulai pada bulan Agustus ini. Target penyelesaiannya 3 bulan.

Alive bilang, pembangunan taman ini dapat menambah RTH di kota Banjarmasin. Meski tidak begitu signifikan.

Mengingat sampai saat ini, RTH yang tersedia di Banjarmasin masih sangat minim, yakni baru mencapai 2,6 persen dari total luas wilayah.

"Kewajibannya harus tersedia 30 persen RTH. 10 persennya lahan private," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner