Hot Borneo

Kualitas Udara Buruk, Dispera KPLH HSS Tunggu Hasil Alat Pengukur KLHK

Dispera KPLH Hulu Sungai Selatan (HSS) sedang menunggu hasil pemeriksaan akurat kualitas udara di wilayahnya melalui alat milik KLHK Republik Indonesia.

Featured-Image
Kabut asap akibat Karhutla di wilayah Kandangan Kota, Kabupaten HSS. Foto-apahabar.com/Ahmad Syaifin Nuha

bakabar.com, KANDANGAN - Dispera KPLH Hulu Sungai Selatan (HSS) sedang menunggu hasil pemeriksaan akurat kualitas udara di wilayahnya melalui alat milik Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia, Jumat (06/10).

Pasalnya, beberapa hari belakangan kabut asap menyelimuti Bumi Rakat Mufakat sebutan Kabupaten HSS.

Kepala Dispera KPLH HSS, Ronaldy Prana Putra pun tak menampik bahwa pada bulan September dan Oktober ini kualitas udara sedang dalam keadaan buruk.

"Melihat kondisi saat ini kadang berasap cukup pekat dan ringan, tidak salahnya kita sama-sama menjaga diri dengan menggunakan masker," ungkapnya.

Dispera KPLH HSS juga sedang menunggu hasil pemeriksaan dari alat pengukur kualitas udara passive sampler yang telah dipasang di sejumlah lokasi.

"Pengukuran udara yang diambil pada 12 sampai 26 September masih dalam proses perhitungan KLHK dan belum ada hasilnya," terang Ronaldy Prana Putra.

Pengambilan sampel dipasang kembali tanggal 03 hingga 17 Oktober mendatang dan hasilnya kemungkinan diketahui akhir November 2023.

Hasil terakhir berdasarkan pemeriksaan passive sampler tercatat kualitas udara di beberapa titik diantaranya perumahan penduduk, perkantoran, jalan serta industri masuk kategori sangat baik.

"Yang sudah keluar Juli, kualitas udara wilayah kita HSS kategori 91,58 atau sangat baik," jelasnya.

Ronaldy Prana Putra menjelaskan, Kabupaten HSS belum memiliki alat pengukur kualitas udara secara permanen, masih mengandalkan passive sampler milik KLHK Republik Indonesia.

"Sampai dengan saat ini kita belum memiliki alat pengukur udara yang permanen, jadi saat ini kita kerjasama dengan KLHK," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner