Koleksi Pejabat Polri

Koleksi Mobil Agus Andrianto, Kabareskrim Diangkat Jadi Wakapolri

Kabareskrim Polri, Komjen Agus Andrianto diangkat menjadi Wakil Kepala Polri (Wakapolri). Dia hobi mengkoleksi Mobil.

Featured-Image
 Kabareskrim Polri, Komjen Pol Agus Andrianto di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Foto: apahabar.com/BS

bakabar.com, JAKARTA - Kabareskrim Polri, Komjen Agus Andrianto diangkat menjadi Wakil Kepala Polri (Wakapolri). Ia akan menggantikan Komjen Gatot Eddy Pramono yang akan memasuki masa pensiun pada 28 Juni 2023.

Hal tersebut tertuang dalam surat telegram (TR) Nomor: ST/1393/VI/KEP./2023 pertanggal 24 Juni 2023 yang ditandatangani Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Bertugas sebagai Wakapolri, koleksi kendaraan milik Agus Andrianto menjadi menarik untuk ditilik. 

Menurut data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Agus Andrianto disebut memiliki tiga buah koleksi mobil.

Baca Juga: Mengintip Koleksi Mobil Chris Martin Vokalis Coldplay, Nyentrik Banget

Ketiganya adalah Toyota Vios tahun 2023, Mitsubishi Pajero Sport tahun 2011, dan Nissan Grand Livina tahun 2012.

Dari ketiga mobil tersebut, Mitsubishi Pajero Sport menjadi kendaraan yang paling mahal harganya. Mobil itu dimilikinya dengan harga Rp250 juta.

Selain itu, Toyota Vios dan Nissan Grand Livina sama-sama berharga sebesar Rp110 juta. Sehingga jika ditotal, kekayaan mantan Kabareskrim Polri ini sejumlah Rp470 juta untuk bidang alat transportasi.

Baca Juga: Pensiun dari Sepak Bola, Koleksi Mobil Gareth Bale Bikin 'Sakit Mata'

Yang menjadi catatan, koleksi di atas merupakan laporan kekayaan Agus pada tahun 2016. Hal tersebut membuat belum dapat dipastikan, apakah Jenderal Bintang Tiga tersebut menambah koleksi mobilnya pada kurun waktu 7 tahun terakhir, atau tidak.

Editor
Komentar
Banner
Banner