liga 1

Klasemen Liga 1: Borneo FC Unggul Tipis di Puncak, Madura United Mengancam

Hasil Klasemen sementara BRI Liga 1 Indonesia, Borneo FC memperkokoh puncak pekan ke-15

Featured-Image
Klasmen Sementara BRI Liga 1 Indonesia

bakabar.com, JAKARTA - Klasemen sementara Liga 1 2023/2024 belum mengalami perubahan di pekan ke-15. Borneo FC Samarinda masih kokoh di puncak, diikuti Madura United.

Keberhasilan Borneo FC ini usai berhasil mengalahkan Arema Malang 1-0, Jumat (6/8) lalu.

Tim berjuluk Pesut Etam itu sekarang mengumpulkan 31 poin, terpaut satu angka dari Madura United yang menguntit di peringkat kedua.

Baca Juga: Taklukkan Arema FC 1-0, Borneo FC Amankan Puncak Klasemen

Madura United sendiri juga mencatatkan kemenangan setelah mengalahkan PSM Makasar di kandangnya. Kini, Sape Kerrab telah mengoleksi 30 poin.

Sementara di posisi ketiga dihuni oleh Persib Bandung yang baru saja merangkak naik setelah mengalahkan Persebaya Surabaya dengan laga yang cukup sengit 3-2 pada, Sabtu (7/10).

Ini juga sekaligus menjadi kebangkitan tim Maung Bandung yang telah memperoleh 27 poin sejauh Liga 1 musim ini.

Posisi Persib diikuti oleh RANS Nusantara yang berbeda satu angka dengan torehan 26 poin. Hasil positif RANS dipapan klasmen berkat kemenangan atas PSIS Semarang 2-1.

Baca Juga: Ditahan Barito Putera, Pasquale Rocco: Masalah Persija Masih Sama

Sedangkan Persebaya terpaksa bertahan di peringkat ke-8 akibat kekalahan tersebut.

Sementara Persija Jakarta masih tertahan di posisi 10 usai hanya bermain imbang 1-1 melawan Barito Putera, Sabtu (8/10).

Berikut Daftar Klasemen Sementara Liga 1 2023/2024 Hingga Pekan ke-15:

Klasemen Sementara Liga 1 2023/2024 Pekan 15. Sumber: ligaindonesiabaru.com
Klasemen Sementara Liga 1 2023/2024 Pekan 15. Sumber: ligaindonesiabaru.com
Editor
Komentar
Banner
Banner