Relokasi Sekolah

Ketum PSI Datangi SDN Pondok Cina 1, Janjikan Bantuan Advokasi

Pembangunan Masjid Agung Kota Depok yang berimbas penggusuran lahan dan bangunan SDN Pondok Cina 1 menuai penolakan keras dari sejumlah orang tua murid.

Featured-Image
Ketum PSI Datangi SDN Pondok Cina 1 Janjikan Bantuan Advokasi. (Foto: apahabar/Leni)

bakabar.com, JAKARTA - Pembangunan Masjid Agung Kota Depok yang berimbas penggusuran lahan dan bangunan SDN Pondok Cina 1 menuai penolakan keras dari sejumlah orang tua murid.

Semuanya kompak dan bersikeras untuk bertahan. Mereka menyatakan untuk tetap menyekolahkan anak-anak mereka di SDN Pondok Cina 1 setelah ujian penilaian akhir semester (PAS).

Lantas polemik relokasi sekolah di Depok itu menarik perhatian dari berbagai pihak, salah satunya adalah Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha.

Pantauan bakabar.com, Giring datang ke lokasi SDN Pondok Cina 1 itu pukul 11.00 WIB dengan menggunakan pakaian kemeja merah kotak-kotak. Dan celana jeans berwarna navy.

Baca Juga: Penggusuran SDN Pondok Cina 1, Wali Murid: Ini Tragedi Pendidikan!

Ketum PSI itu juga menyempatkan untuk menyanyikan dua buah lagu yang dipersembahkan kepada murid dan Wali murid di SDN Pondok Cina.

Giring menghibur murid-murid SDN Pondok Cina 1 dengan "Laskar Pelangi" dan "Hapus Aku", dua lagu yang pernah dia populerkan sewaktu masih menjadi vokalis band Nidji.

Giring menegaskan bahwa kehadirannya di sekolah itu bertujuan untuk melihat secara langsung sekolah yang akan mengalami penggusuran oleh Pemkot Depok.

"Memaksakan kehendak tanpa pertimbangan rasional, hanya mencerminkan birokrasi yang tidak kompeten dan leadership yang payah," kata Giring di lapangan SDN Pondok Cina 1, Jumat (9/12).

Baca Juga: Miris, SDN Pondok Cina 1 Belajar Tanpa Guru

Baginya, jika Pemkot Depok ingin merelokasi SDN Pondok Cina 1 pada pekan depan. Alangkah baiknya dan seharusnya mereka terlebih dahulu untuk menyiapkan gedung sekolah pengganti yang setidaknya memiliki kelayakan yang sama.

"Pemerintah Kota Depok untuk menyiapkan terlebih dahulu gedung sekolah pengganti yang representatif, sebelum menggusur SDN Pondok Cina 1," kata Giring.

Sementara itu, Giring menyebut pihaknya (PSI) siap untuk memberikan bantuan secara Advokasi hukum untuk wali murid untuk masalah penggusuran sekolah itu.

"Kemarin sudah ada omongan terkait LBH PSI untuk masalah ini (Penggusuran SDN Pondok Cina 1) untuk mendukung upaya wali murid dalam upaya menolak relokasi," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner