DPRD Tanah Bumbu

Ke Balai Jalan, Haji Upi Pinta Akses Tala-Tanbu Segera Diperbaiki

apahabar.com, BANJARMASIN – Ketua DPRD Tanah Bumbu, H Supiansyah bertandang ke Gedung Balai Besar Jalan dan…

Featured-Image
Ketua DPRD Tanah Bumbu, H Supiansyah (kanan), bersama Wakil Ketua DPRD Kalsel, M Syaripuddin. Foto-Istimewa.

bakabar.com, BANJARMASIN – Ketua DPRD Tanah Bumbu, H Supiansyah bertandang ke Gedung Balai Besar Jalan dan Jembatan di Banjarmasin.

Kedatangannya bersama Kabid Bina Marga Dinas PUPR Tanah Bumbu, Hernadi, serta Kasi Bina Marga, Anwari Delmi, dan juga didampingi Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalsel, M Syaripuddin, Kamis (3/9).

Kedatangan mereka, di antaranya untuk melakukan pertemuan terkait hibah Jembatan Selilau di Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu.

Selain itu juga, H Upi, panggilan akrab Ketua DPRD Tanah Bumbu, meminta jalan dari Tanah Laut-Tanah Bumbu segera dipercepat pengerjaannya.

“Kondisinya sudah sangat rusak parah berlubang dan membahayakan pengguna jalan,” ujar Haji Upi, sapaan karib Supiansyah.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalsel, M Syaripuddin yang ikut menghadiri pertemuan juga meminta balai jalan cepat memproses hibah Jembatan Selilau Mantewe agar bisa digunakan kembali sebagai jembatan Batu Harang yang sudah dua kali disapu banjir.

“Jembatan Batu Harang di Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu putus lagi, warga terisolasi, karena ini jalan akses utama masyarakat. Ini tidak hanya satu kali, tetapi sudah yang kedua kalinya,” ujar Bang Dhin panggilan akrab M Syaripuddin.

Selain memperjuangkan Jembatan Selilau, Bang Dhin, juga meminta pihak balai jalan merehab Jembatan Sungai Nibung Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu.

Diketahui saat ini kondisi Jembatan Sungai Nibung sudah sangat parah akibat arus banjir deras beberapa waktu lalu.

Komentar
Banner
Banner