IKN

Jelang Peresmian IKN, Jaksa Agung Berkantor di Balikpapan Tahun Depan

Jaksa Agung ST Burhanuddin akan berkantor di Balikpapan tahun depan. Hal itu dilakukan menjelang persiapan peresmian IKN

Featured-Image
Jaksa Agung  Sanitiar Burhanuddin melakukan kunjungan kerja ke Kantor Kejari Balikpapan, Selasa (10/10). (Dok.Kejari Balikpapan)

bakabar.com, BALIKPAPAN - Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin akan berkantor di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) tahun depan. Hal itu dilakukan menjelang persiapan peresmian IKN.

"Rumah dinas Jaksa Agung rencananya di kawasan Melawai, bekas kantor Kejari Balikpapan," kata Kasi Intelijen Kejari Balikpapan Ali Mustofa, Rabu (11/10).

Dia menyebutkan, ST Burhanuddin memilih berkantor di Balikpapan sebab kota ini dinilai sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). Bahkan, ST Burhanuddin juga telah berkunjung ke Kejari Balikpapan untuk memastikan pelayanan dan prasarana berjalan baik.

"Yang pasti tidak ada catatan, artinya sudah respresentatif," tambah Ali.

Baca Juga: Sirajudin Machmud, Suami Zaskia Gotik yang juga Pengusaha Tajir dari Balikpapan

Baca Juga: Puan Bujuk Jepang Gabung Megaproyek IKN

Untuk diketahui, gedung Kejari Balikpapan baru saja direnovasi dan difungsikan pada Maret 2023 kemarin.

Anggaran dalam pembangunan gedung ini berasal dari Pemkot Balikpapan yang menghabiskan Rp45 miliar dan Pemprov Kaltim sebesar Rp10 miliar. 

Editor


Komentar
Banner
Banner