Piala AFF 2022

Jelang Indonesia Vs Thailand, Coach STY Punya Strategi Rahasia

Jelang laga krusial kontra Thailand di fase grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12) sore, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong siapkan strategi rahasia.

Featured-Image
Jelang laga kontra Thailand, Kamis (29/12), Timnas Indonesia siapkan strategi rahasia. (Foto: dok. apahabar.com)

bakabar.com, JAKARTA - Jelang laga krusial kontra Thailand di fase grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12) sore, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong siapkan strategi rahasia.

Setibanya di Tanah Air usai menjalani laga kontra Brunei Darussalam, Timnas bahkan langsung menjalani latihan demi menjaga performa. Apalagi calon lawan yang akan dihadapi Timnas bukanlah tim sembarangan.

Thailand datang ke Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta dengan membawa status juara Grup A Piala AFF 2022.

"Saya sudah melihat rekaman pertandingan Thailand melawan Filipina. Jadi perlu dianalisis lagi dan nanti akan kami jelaskan ke pemain bagaimananya," kata Shin Tae-yong di Bandara Internasional Soekarno Hatta.

Baca Juga: Jurgen Klopp Ungkap 'Kenakalan' Stefan Bajcetic di Laga Kontra Aston Villa

Dengan melihat hasil kemenangan telak Thailand di dua laga sebelumnya, Coach Shin dipastikan akan menurunkan skuat terbaiknya, guna meredam Thailand dan meraih tiga poin.

"Kita akan mempersiapkan tim sebaik mungkin untuk lawan Thailand nanti," kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Pernyataan Shin didukung oleh fakta bahwa dirinya mengistirahatkan beberapa pemain inti Skuat Garuda saat laga melawan Brunei Darussalam, Senin (26/12), termasuk Jordi Amat, Pratama Arhan, Marcelino Ferdinan hingga Fachruddin Aryanto.

Dengan absennya beberapa pemain tersebut, Timnas berhasil meraih kemenangan besar tujuh gol tanpa balas, dan kini berada di peringkat kedua klasemen Grup A.

Baca Juga: Jelang Lawan Thailand, Indonesia Jangan Gugup!

Indonesia dan Thailand sama-sama mengoleksi enam poin, dimana Thailand lebih unggul dalam perolehan gol.

Dengan hasil baik tersebut, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan meminta Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan untuk percaya diri saat menghadapi Thailand.

"Sekali lagi saya meminta pada anak-anak percaya diri, jangan jumawa karena masih ada pertandingan yang harus diselesaikan dengan baik. Selain lawan Thailand kita harus tandang ke Manila," ujar Iriawan.

Di kesempatan yang sama, pria yang biasa diakrab Iwan Bule itu juga berharap dukungan suporter terus mengalir di laga Timnas kontra Thailand, yang akan berlangsung di markas kebanggaan, Stadion GBK.

Editor


Komentar
Banner
Banner