Politik

Iskandar-Irwansyah Terima Surat Dukungan PSI Maju di Pilwali Banjarbaru

apahabar.com, BANJARMASIN – Maju di Pilkada Serentak 2020, pasangan Gusti Iskandar Sukma Alamsyah dan AR Irwansyah…

Featured-Image
Gusti Iskandar Sukma Alamsyah dan AR Irwansyah menerima Surat Dukungan dari PSI untuk maju di Pilwali Banjarbaru. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - Maju di Pilkada Serentak 2020, pasangan Gusti Iskandar Sukma Alamsyah dan AR Irwansyah dapat tambahan kekuatan dari Partai Solidaritas Indonesia.

PSI resmi menyerahkan surat dukungan untuk pasangan Iskandar-Irwansyah untuk maju di Pilwali Banjarbaru.

“Beliau memberikan komitmen perubahan untuk Kota Banjarbaru dan mendorong millennial Banjarbaru,” kata Ketua DPW PSI Kalsel Ananta Agung Junaedy setelah menyerahkan surat dukungan Iskandar-Irwansyah di sekretariat PSI Kalsel, Jalan Adhyaksa, Banjarmasin, Jumat (4/9).

Mesti tak punya kursi di parlemen Banjarbaru, partai ini cukup optimis memenangkan pasangan duet Kawan, sebutan Iskandar-Irwansyah di pemilihan Walikota Banjarbaru 9 Desember 2020.

Agung menjelaskan, PSI punya pasukan millennial yang jumlahnya mencapai 45 persen. Selain itu, PSI juga punya gerakan dunia maya atau media sosial (medsos) yang masif dikalangan muda Banjarbaru.

Sementara Calon Walikota Banjarbaru Gusti Iskandar Sukma Alamsyah menyebut, secara organisasi PSI sudah terbentuk. Walau belum punya kursi di DPRD, hasil perolehan suara cukup signifikan untuk mendapatkan kursi.

“Ya tentu PSI ini adalah kumpulan orang-orang muda millennial, yang animonya ke politik,” ujar Gusti Iskandar.

Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner