bakabar.com, BANJARMASIN – Musisi Tanah Air, Anji, tengah menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur.
Plt Direktur Utama RSKO, Cibubur, Jaktim, Soeko w Nindito, mengatakan Anji menjalani rehabilitasi sejak dua hari lalu.
“Setelah hasil asesmennya diterima BNNP dan diarahkan ke RSKO,” ucap Soeko w Nindito.
Sementara itu, Carlamia Halusikoey selaku dokter kesehatan jiwa yang merawat Anji, mengungkapkan kondisi eks vokalis Drive itu cukup stabil.
Anji pun dapat menjawab semua pertanyaan yang dilayangkan pihak rumah sakit dalam keadaan sadar.
“Pasien berinisial EAP (Anji) ketika masuk ya dalam kondisi yang baik saja. Karena mampu menjawab pertanyaan, tidak dalam kondisi tidak sadar,” ungkap Carla dilansir dari detikHot, Senin (28/6).
Bahkan, sejak memulai rehabilitasi, Jumat (26/6) kemarin, Anji tampak tak ada kendala. Ia pun masih dapat berkomunikasi dengan baik.
“Baru masuk dua hari ya, kondisinya baik sih,” tutur Carla.
“Mampu berkomunikasi, tidak ada hambatan untuk komunikasi,” pungkasnya.