bakabar.com, JAKARTA - Pameran Periklindo Electric Vehicle Show atau PEVS 2023 akan diadakan pada 17-21 Mei di JIExpo Kemayoran, Jakartam
"PEVS tahun ini akan menghadirkan sesuatu yang baru dan diramaikan oleh lebih banyak APM dibanding tahun lalu," ujar Project Manager PEVS 2023, Rudi MF pada konferensi pers di kawasan Kemayoran, Jumat (5/5).
Beberapa brand roda empat seperti Wuling, BMW, MG, DFSK, Prestige hingga Mobil Anak Bangsa (MAB) akan turut meramaikan pameran kendaraan listrik tersebut.
Selain itu untuk brand roda dua akan dihadiri oleh Benelli, Davigo, Selis hingga Volta.
Berikut Daftar Peserta PEVS
Selain itu, PEVS sendiri akan menghadirkan program terbaru B2G di mana perwakilan dari pemerintah bisa langsung bertemu dengan pelaku bisnis selama pameran untuk menjembatani percepatan kendaraan listrik di Indonesia.
Baca Juga: PEVS 2023 Diharapkan Picu Keinginan Masyarakat Beli Kendaraan Listrik
Selain program B2G, PEVS juga akan menghadirkan program seperti Drone Show, EV Fire Extinguish, EV Taxi Drive, EV Parade Catwalk, PEVS Push Bike Race serta program menarik lainnya.
Jadwal Program
Berikut jadwal lengkap program tersebut:
Drone Show: 21 Mei sebelum closing ceremony
EV Fire Extinguish: 17 Mei pukul 16.00-17.00 WIB
EV Taxi Drive: 20 Mei pukul 15.00-16.00
EV Parade Catwalk: 17-21 Mei pukul 14.00-15.00
PEVS Push Bike Race: 21 Mei
Baca Juga: PEVS 2023 Targetkan Transaksi Tembus Rp285 Miliar
Jadwal Operasional
Berikut Jadwalnya Operasional:
17 Mei 2023
10.00-11.00 Opening Ceremony
11.00-13.00 VIP Tour
13.00-20.00 Press Day, Open for Public
18-21 Mei 2023
10.00-20.00 Open for Public
Baca Juga: Dukung Wujudkan Indonesia Nol Emisi pada 2060 Melalui Ajang PEVS 2023
Harga Tiket
17 Mei 2023 (Premium Day)
Pukul 13.00-20.00 WIB Rp100.000
18-21 Mei 2023 (Show Days)
10.00-20.00 WIB Rp50.000
Total Transaksi: Rp285 miliar
Target Pengunjung offline: 30.000
Target Pengunjung online: 400.000