Smartwatch Huawei

Huawei Rilis Watch GT 4 dan Ultimate, Desain Modis Fiturnya Menarik

Huawei Watch GT 4 dan Ultimate diluncurkan dengan menawarkan banyak fitur yang dibanderol mulai dari Rp3 jutaan.

Featured-Image
Huawei Watch GT 4 diluncurkan di Indonesia. Harga mulai Rp3 jutaan, varian dan fiturnya banyak. (Foto: apahabar.com/Harun)

bakabar.com, JAKARTA - Huawei resmi luncurkan dua model jam tangan pintar Watch GT 4 dan Watch Ultimate untuk pasar Indonesia.

Kehadiran Huawei Watch GT 4 dan Watch Ultimate bertujuan melengkapi kebutuhan pengguna smartwatch dengan sentuhan desain modis dan premium.

Country Head of Huawei Device Indonesia, Patrick Ru menyebu bahwa produk barunya ini menyajikan teknologi canggih demi mendobrak batasan yang ada.

"Kami berusaha menjadi pionir dalam memadukan inovasi tanpa harus mengorbankan gaya, melalui kedua produk ini," ujar Patrick di depan awak media, di Jakarta, Kamis (5/10).

Baca Juga: Huawei GT4 Series Siap Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasinya

Sebagai smartwatch, kedua produk anyar ini dilengkapi berbagai fitur kesehatan dan kebugaran untuk menemani gaya hidup aktif sehari-hari.

Huawei Watch GT 4

Jam tangan ini menawarkan pilihan ukuran diameter 41 mm bergaya elegan lewat pendant design dan 46 mm bergaya maskulin berdesain octagonal dial.

Untuk ukuran 41 mm, tersedia tipe dengan material stainless steel dan strap putih berbahan kulit yang dibanderol Rp 3,599 juta.

Huawei Watch GT 4 41 mm. (Foto: dok. Huawei)
Huawei Watch GT 4 ukuran 41 mm. (Foto: dok. Huawei)

Berikutnya ada tipe berwarna silver dengan strap stainless steel yang dijual Rp5,499 juta, serta tipe warna hitam dengan strap karet yang akan hadir 11 November mendatang.

Sedangkan ukuran 46 mm, memiliki varian warna hitam dengan strap karet yang dibanderol Rp3,499 juta.

Baca Juga: Jam Tangan Suunto Terbaru Harganya Tembus Rp14 Juta, Apa Istimewanya?

Lalu ada tipe warna silver dengan opsi strap kulit berkelir cokelat, atau strap hijau berbahan karet dan campuran nylon serta polyester yang keduanya dijual Rp3,599 juta.

Watch GT 4 juga tersedia dalam warna abu-abu yang bodi dan talinya berbahan stainless steel dengan harga Rp5,499 juta.

Huawei Watch GT 4 ukuran 46 mm - bakabar.com
Huawei Watch GT 4 ukuran 46 mm dengan material stainless steel dan strap hijau. (Foto: bakabar.com/Harun)

Soal keunggulan, jam tangan ini dibekali panel layar AMOLED dengan teknologi always on display, dan kostumisasi tampilan hingga 25 ribu pilihan.

Fiturnya terdiri dari Activity Ring yang menampilkan informasi catatan capaian aktivitas pengguna, lebih dari 100 mode olahraga, hingga GPS dengan fitur route back.

Huawei Watch GT 4 juga memiliki baterai yang sanggup bertahan dalam 7 hari (varian 41 mm) dan 14 hari (varian 46 mm) pemakaian.

Baca Juga: Huawei Rilis MatePad 11.5, Tablet Rasa Flaghsip Seharga Rp5 Jutaan

Huawei Watch Ultimate

Menawarkan desain berkelas yang terbuat dari bahan Zirconium, jenis besi cair yang biasa digunakan untuk membuat arloji premium hingga pesawat luar angkasa.

Sehingga Huawei Watch Ultimate diklaim oleh pabrikan akan sangat kokoh, tahan banting, dan tahan karat.

Huawei Watch Ultimate diluncurkan, harganya tembus Rp12 juta. (Foto: Harun/bakabar.com)
Huawei Watch Ultimate diluncurkan, harganya tembus Rp12 juta. (Foto: Harun/bakabar.com)

Berbagai keunggulannya yaitu, tahan air dengan ketahanan hingga kedalaman 10 ATM atau 100 meter serta sertifikasi ISO22810 dan EN13319.

Selain itu, smartwatch ini juga memiliki Scuba Diving Mode dan Free Diving Mode berbasis algoritma profesional Bühlmann untuk penyelam baru maupun profesional.

Jam ini dilengkapi mode ekspedisi dengan lima sistem navigasi utama (GPS, GLONASS, GALILEO, BEIDOU dan QZSS), lima sistem jaringan GNSS, fitur penanda lokasi, serta mode malam.

Baca Juga: Timex Rilis Jam Tangan Sporty yang Didesain untuk Para Petarung MMA

Bukan cuma itu, Huawei Watch Ultimate sudah dilengkapi fitur pendukung gaya hidup sehat semisal Light Up Your Ring.

Harga Huawei Watch Ultimate selepas perilisan dijual Rp12,999 juta.

Pada kesempatan yang sama, Huawei Indonesia turut memperkenalkan Watch Ultimate Design yang dihiasi emas murni 18 karat.

Huawei Watch Ultimate Design dengan material berhias emas 18 karat. (Foto: Harun/bakabar.com)
Huawei Watch Ultimate Design dengan material berhias emas 18 karat. (Foto: Harun/bakabar.com)

Huawei Watch Ultimate Design dibuat secara terbatas sebanyak 30 unit saja di Indonesia dengan harga Rp41,99 juta.

Seluruh smartwatch baru Huawei itu, bisa dipesan dalam periode pre-order mulai 5-27 Oktober di toko official Huawei di Tokopedia dan seluruh jaringan Authorized Experience Store di Tanah Air.

Editor
Komentar
Banner
Banner