Tak Berkategori

Hotspot Terpantau, Tim Karhutla Tabalong Terkendala Akses Jalan

apahabar.com, TANJUNG – Jajaran Tim Kebakaran Hutan dan Lahan Kabupaten Tabalong, terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana…

Featured-Image
Tim Karhutla Tabalong hanya bisa sampai Desa Higar Manah ketika melakukan pengecekkan titik hotspot. Foto – Istimewa.

bakabar.com, TANJUNG – Jajaran Tim Kebakaran Hutan dan Lahan Kabupaten Tabalong, terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), TNI-Polri, Aparat Desa dan UPBS mendatangi lokasi hotspot yang terpantau di wilayah Kecamatan Bintang Ara.

Namun, pengecekan tersebut tidak bisa tembus ke titik hotspot tersebut, dikarenakan tidak ada akses jalan.

Titik hotspot itu terpantau melalui satelit SNPP, NOAA20, AQUA, TERRA, dan VIIRS.

Kepala Pelaksana Harian BPBD Tabalong, Zaenudin, membenarkan bahwa pihaknya bersama jajaran anggota Koramil Bintang Ara (Kodim 1008 Tanjung) dan Polsek Bintang Ara (Polres Tabalong) mendatangi lokasi hotspot terpantau di Desa Higar Manah, Kecamatan Bintang Ara.

“Saat tiba di Desa Higar Manah tim harus terhenti, karena jalan menuju titik hotspot itu tidak ada lagi,” kata Zaenudin, Selasa (25/8).

Menurut Zaenudin, bila masih terpantau, kita akan berkoordinasi dengan BPBD Provinsi Kalsel untuk melakukan pemadaman lewat udara atau water bombing menggunakan heli.

Dari data yang didapat, hingga saat ini sudah terpantau sebanyak 82 kali titik hotspot, kebakaran lahannya sebanyak 7 kali.

Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner