News

Gunung Anak Krakatau Siaga III, Wisatawan Dilarang Mendekat

apahabar.com, JAKARTA – Gunung Anak Krakatau kembali erupsi. Kali ini, statusnya dinyatakan siaga III dan wisatawan…

Featured-Image
Ilustrasi anakkrakatau. Foto-Ist

bakabar.com, JAKARTA – Gunung Anak Krakatau kembali erupsi. Kali ini, statusnya dinyatakan siaga III dan wisatawan dilarang mendekat ke area gunung.

Badan Geologi Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyatakan Gunung Anak Krakatau (GAK) di Perairan Selat Sunda antara Provinsi Banten dan Lampung masih bertahan pada status siaga level III dan dilarang bagi nelayan maupun wisatawan mendekati kawah gunung itu.

Berdasarkan data yang dipantau dari laman Kementerian ESDM, PVMBG Pos Pengamatan Pasaruan Gunung Anak Krakatau di Serang menyebutkan pada Senin (25/7/2022) 2022 pukul 00.00 sampai 06.00 WIB tercatat ketinggian letusan GAK mencapai 157 meter dengan cuaca berawan dan mendung 24-25 derajat Celcius dan angin bertiup lemah ke arah barat laut.

Secara visual, kawasan gunung api tertutup 0-III dan kawasan kawah tidak teramati. Kegempaan embusan terjadi tujuh kali kejadian dengan amplitudo 4-6 mm dan durasi 18-39 detik. Low frekuensi sebanyak dua kali kejadian dengan amplitudo 5-7 mm dan durasi 5-10 detik.

Selain itu juga microtremor amplitudo 1-4 mm dan amp dominan 1 mm.

Karena itu kondisi status GAK masih Siaga Level III dan dilarang nelayan, masyarakat pendaki gunung, dan wisatawan mendekati kawah gunung karena bisa membahayakan. PVMBG memberikan rekomendasi dengan radius lima kilometer dari kawah Gunung Anak Krakatau.

Sejauh ini aktivitas masyarakat pesisir Banten bagian barat pada kawasan Anyer Kabupaten Serang dan Carita Kabupaten Pandeglang relatif normal seperti biasa kegiatan ekonomi, pendidikan hingga pelayanan pemerintah daerah setempat tetap berjalan.



Komentar
Banner
Banner