bakabar.com, SOLO - Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka enggan menanggapi soal rencana Cak Imin yang ingin membangun 40 kota setara Jakarta. Solo, masuk dalam rencana yang ditargetkan dalam pembangunan tersebut.
"Jangan nanggapi itu di taman cerdas. Nanti di lain hari aja saya nanggapi itu," katanya singkat ditemui usai menghadiri soft opening Taman Cerdas Kelurahan Panularan, Jumat, (29/12).
Baca Juga: Jelaskan 40 Kota Setara Jakarta, Anies: Bukan Bangun Baru!
Meski demikian ketika ditanya apakah Solo saat ini dapat menjadi penggerak perekonomian Indonesia, usai gencarnya pembangunan. Gibran menepisnya.
"Jakarta yang bisa, menjadi motor utama. Kalau di Jawa Tengah iya (Solo penggerak perekonomian). Kalau nasional ya di Jakarta. Jawa Tengah iya (penggerak perekonomian) sudah saya jawab," tandasnya.
Diketahui sebelumnya dalam debat cawapres, Cak Imin menyatakan bahwa dirinya dengan Anies Baswedan ingin membangun 40 kota setara Jakarta.
Baca Juga: Awas! APBN-APBD Ngos-ngosan, Serius Pingin Bangun 40 Kota?
Ide 40 kota setara Jakarta itu dilatarbelakangi atas ketertinggalan daerah lain di Indonesia. Sebab, daerah lain terlihat timpang dengan Jakarta.
Nantinya, 40 kota itu memiliki kemampuan dan kegiatan ekonomi yang lebih tinggi dari sekarang. Selain itu, sejumlah fasilitas setara Jakarta akan dibangun sebagai penunjangnya.
Ketika pembangunan 40 kota itu terwujud, maka perekonomian daerah di sekitarnya ikut tumbuh dan bergerak, sehingga menjadi tempat urbanisasi baru.