Borneo Hits

Gibran Pastikan Penanganan Bencana di Balangan Berjalan Cepat dan Tepat Sasaran

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan,

Featured-Image
Gibran saat kunjungan kerja ke Kalsel. Foto: bakabar.com/Hasan

bakabar.com, PARINGIN - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung Balangan, Kalimantan Selatan, Kamis (8/1) guna memastikan penanganan bencana di lapangan berjalan cepat, terkoordinasi dan tepat sasaran sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto.

Gibran menegaskan bahwa keselamatan warga menjadi prioritas utama pemerintah, terutama bagi kelompok rentan seperti lanjut usia, ibu hamil, penyandang disabilitas dan anak-anak.

Seluruh jajaran terkait diminta memastikan tidak ada warga terdampak yang luput dari penanganan dan perlindungan.

Selain aspek keselamatan, Gibran juga menekankan pentingnya menjamin ketersediaan fasilitas dasar bagi masyarakat terdampak, termasuk fasilitas pendidikan dan layanan kesehatan.

"Pemenuhan kebutuhan pokok warga, seperti pangan, air bersih dan tempat tinggal sementara, juga harus dipastikan terpenuhi dengan baik," paparnya.

"Penanganan bencana tidak hanya berfokus selama masa tanggap darurat, tetapi harus berlanjut hingga tahap pemulihan secara menyeluruh," imbuhnya.

Gibran menyebut pemerintah berkomitmen untuk terus mengawal proses penanganan pascabencana di Balangan dan Banjar agar masyarakat dapat kembali beraktivitas secara aman dan normal.

"Koordinasi lintas kementerian, lembaga, serta pemerintah daerah akan terus diperkuat demi mempercepat pemulihan wilayah terdampak," klaim Gibran.

Editor


Komentar
Banner
Banner