Liga Italia

Fiorentina vs Juventus 0-1, Max Allegri Puji Pertahanan Bianconeri

Juventus berhasil mengalahkan Fiorentina 1-0 dalam pertandingan Serie A Liga Italia di Artemio Franchi, Senin (6/11) dini hari WIB.

Featured-Image
Juventus berhasil mengalahkan Fiorentina 1-0 dalam laga lanjutan Serie A 2023/2024, Senin (6/11). foto: x/juventus

bakabar.com, JAKARTA -Juventus berhasil mengalahkan Fiorentina 1-0 dalam pertandingan Serie A Liga Italia di Artemio Franchi, Senin (6/11) dini hari WIB.

Kemenangan itu berkat gol semata wayang yang diciptakan Fabio Miretti pada menit ke-10. 

Namun Juventus mendapatkan kemenangan ini tidak mudah. Usai mendapatkan gol cepat, I Bianconeri terus mendapatkan kepungan dari para pemain tim tuan rumah di sisa pertandingan.

Baca Juga: Fiorentina vs Juventus, Si Nyonya Tua Waspadai Lini Belakang

Pelatih Juventus, Massimiliano 'Max' Allegri pun lebih banyak menerapkan permainan timnya bermain bertahan.

Namun ketakutannya atas lini belakang terbayarkan di laga ini. Sebab, Wojciech Szczesny yang tampil gemilang di bawah mistar gawang juga diikuti para pemain bertahannya.

Mereka berhasil menggagalkan 25 upaya Fiorentina ke arah gawang dan membuat Juventus mencatatkan clean sheet ketujuh dalam 11 pertandingan di Serie A musim ini.

Meskipun hanya menguasai 30% penguasaan bola dan nyaris tidak melakukan pergerakan berbahaya di lini tengah Fiorentina, Juventus berhasil meraih kemenangan di Serie A pertama mereka di Tuscany hampir lima tahun terakhir.

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Inter Amankan Puncak, AC Milan Dipermalukan Udinese

"Fiorentina selalu sulit untuk dilawan, mereka menyerang, mereka bergerak, tetapi para pemain menampilkan performa yang luar biasa, ” ucap Allegri DAZN.

Selain itu, mantan pelatih AC Milan ini tetap bangga dengan penampilan timnya, khususnya di lini pertahanan. 

"Kami mencetak gol, dan menderita di babak pertama. Di babak kedua, Szczesny tidak perlu melakukan satu penyelamatan pun, meski mengantisipasi semua umpan silang lawan,“ lanjut Allegri.

Hasil ini membuat Juventus berada di posisi ke-2 klasemen sementara Serie A dengan 26 poin, hanya berselisih 2 angka dari Inter Milan yang berada di puncak.

Baca Juga: Juventus Menang Dramatis, Si Nyonya Tua Rebut Puncak Klasemen

Sedangkan Fiorentina yang mencatatkan kekalahan ketiga beruntun di liga harus turun ke peringkat 8 dengan 17 poin.

Di laga berikutnya, Juventus akan melawan tim promosi Cagliari (12/11), sementara Fiorentina menghadapi Bologna di waktu yang sama. 

Editor


Komentar
Banner
Banner