bakabar.com, JAKARTA – Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) menunjuk Arab Saudi sebagai tuan rumah untuk ajang Piala Dunia Antarklub 2023.
Dewan FIFA dengan suara bulat memilih Federasi Sepak Bola Arab Saudi untuk menyelenggarakan ajang bergengsi tersebut.
Ajang turnamen Piala Dunia Antarklub nantinya akan diselenggarakan pada 12 sampai 22 Desember 2023 mendatang.
Sebagaimana diketahui, Arab Saudi tidak hanya akan menggelar ajang Piala Dunia Antarklub 2023, negara penghasil minyak bumi terbesar dunia itu juga sebelumnya terpilih untuk menggelar ajang Piala Asia (AFC) pada 2027.
Baca Juga: Jelang Arsenal Vs Man City, Arteta Minta Kembalikan Dua Poin
Arab Saudi untuk diketahui kini memang sedang bersemangat untuk bisa menjadi tuan rumah beragam event olahraga terbesar di dunia.
Kabarnya, Arab Saudi juga tengah berupaya untuk mengajukan diri untuk dapat menggelar ajang Piala Dunia pada 2030 mendatang.
Pihak Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) nantinya akan mengumumkan tuan rumah Piala Dunia 2030 mendatang pada tahun depan.
Dengan terpilihnya Arab Saudi sebagai tuan rumah Piala Asia 2027 dan Piala Dunia Antarklub 2023 membuka peluang negara tersebut untuk terpilih mengadakan gelaran Piala Dunia nantinya.
Selain itu, Arab Saudi menjadi negar Timur Tengah ketiga yang terpilih untuk menggelar ajang Piala Dunia Antarklub setelah sebelumnya digelar di Uni Emirat Arab dan Qatar.
Baca Juga: Bayern Munchen Menang 1-0 Atas PSG, Kingsley Coman: Kami Beruntung
Nantinya, ajang Piala Dunia Antarklub itu akan diikuti oleh pemenang Liga Champions dari seluruh konfederasi FIFA, ditambah juara dari Copa Libertadorees dan peraih gelar juara di Liga Arab Saudi.
Sebelumnya, digelaran Piala Dunia Antarklub edisi terakhir yang dihelat pada akhir pekan lalu, Real Madrid keluar sebagai juara di turnamen Piala Dunia Antarklub tersebut.
Digelar pada Minggu (12/2), Real Madrid sukses meraih gelar juara usai mengalahkan Al Hilal dengan skor 5-3 di partai final.
View this post on Instagram