transfer pemain

Eriksen Cedera, Manchester United Pinjam Marcel Sabitzer dari Bayern Munchen

Manchester United resmi mengumumkan peminjaman Marcel Sabitzer dari Bayern Munchen sebagai pengganti Christian Eriksen yang dilanda cedera

Featured-Image
Manchester United pinjam Marcel Sabitzer dari Bayern Munchen (Foto: Sky Sports)

bakabar.com, JAKARTA –Manchester United resmi mengumumkan peminjaman Marcel Sabitzer dari Bayern Munchen sebagai pengganti Christian Eriksen yang dilanda cedera.

Melalui laman resmi Manchester United, klub berjuluk Setan Merah itu mengumumkan peminjaman Sabitzer dari Bayern Munchen pada Rabu (1/2).

“Manchester United dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Marcel Sabitzer telah bergabung dengan klub berstatus pinjaman dari Bayern Munich hingga Juni 2023,” tulis pernyataan resmi Manchester United.

Sabitzer merupakan gelandang asal Austria yang telah memainkan 443 pertandingan ketika dirinya memulai karier profeisonalnya di level klub Eropa.

Baca Juga: Duh! Gara-Gara Chelsea Teledor, Hakim Ziyech Gagal Gabung PSG

Semasa berseragam Die Rotten, Sabitzer telah melakoni 54 laga pertandingan sejak Agustus 2021 lalu. Sebelum di Bayern Munich, Sabitzer lebih dulu berseragam RB Leipzig sejak 2015 hingga 2021.

Meski pembelian Sabitzer terkesan terburu-buru, namun Direktur Sepak Bola Manchester United John Murtough berdalih Setan Merah memang sudah lama mengincar gelandang Bayern Munchen tersebut.

Terlebih, perekrutan pemain berkebangsaan Austria itu diproyeksikan menjadi pengganti dari Christian Eriksen yang baru-baru ini mengalami cedera yang diderita saat melawan Reading di Piala FA.

“Marcel adalah pemain yang sudah lama kami pantau. Peluang muncul dengan cepat, dan kami tahu bahwa dia adalah seseorang dengan kemampuan dan karakter untuk memberikan pengaruh,” ujar Murtogh.

Baca Juga: Hasil Evaluasi PSSI, STY Diminta Bekerja Lebih Baik Lagi

“Dia menambah kualitas skuad kami dan pengalam di ruang ganti, dan kami semua senang menyambutnya di Manchester United,” sambungnya.

Dengan perekrutan pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut, dirinya pun bisa saja menjadi pengganti Christian Eriksen yang sedang diterpa cedera.

Sedikit informasi, berdasarkan penilaian tim medis Manchester United, gelandang Setan Merah Christian Eriksen diperkirakan akan absen selama tiga bulan ke depan.

Sebab, cedera Eriksen didapat kala Manchester United bertanding melawan Reading FC di Piala FA pada pekan lalu.

Kala itu, Eriksen yang diturunkan oleh Erik Ten Hag sejak menit pertama harus mendapat perawatan intensif dari tim media setelah dirinya ditekel keras oleh Andy Carroll.

Editor


Komentar
Banner
Banner