bakabar.com, SURABAYA - Ketua Partai Demokrat Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak menargetkan memperoleh 18 kursi DPRD Jawa Timur dalam gelaran Pemilu 2024.
Hal ini disampaikan Emil Dardak saat mendaftarkan 120 bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD Jatim ke Kantor KPU Jatim, Minggu (14/5).
Baca Juga: PKB Rayu Demokrat Gabung KKIR, Cak Imin: Iman Mas AHY Kuat!
Emil Dardak beserta fungsionaris Partai Demokrat Jatim kompak naik becak dan berseragam partai.
"Tanggal 14, pukul 14, dan tercatat pada menit 14 di buku tamu, Partai Demokrat dengan nomor urut 14 mendaftarkan diri untuk pileg 2024," kata Emil di KPU Jatim (14/5).
Baca Juga: Dirayu Golkar-PKB, Demokrat Nyatakan Setia Usung Anies Baswedan
Ia menerangkan bahwa target Demokrat Jatim akan dinaikkan di Pemilu 2024. Semula Partai Demokrat dari 14 kursi menjadi 18 kursi untuk DPRD Jatim.
"Target kami naik menjadi 15 persen," ungkap dia.
Menurut Emil, Demokrat Jatim memiliki banyak calon yang potensial dari berbagai latar belakang yang menjadi strategi pemenangan parpol.
"Ada petahana, ada aktivis mahasiswa, tenaga kesehatan, sampai ojek online. Kami ingin semua keterwakilan," jelasnya.
"Semoga semangat seluruh kader Demokrat Jatim bisa membawa kemenangan untuk partai dan kesejahteraan untuk masyarakat,” pungkasnya.