bakabar.com, KANDANGAN - Ekspedisi Maritim 2023 yang diinisiasi Lanal Banjarmasin, akhirnya sampai di Monumen Proklamasi 17 Mei 1949 di Desa Mandapai, Kecamatan Padang Batung, Hulu Sungai Selatan (HSS), Kamis (7/9).
Ekspedisi Maritim merupakan rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun ke-78 TNI Angkatan Laut yang jatuh setiap 10 September.
Perjalanan dibagi menjadi rute putih dan merah. Adapun rute putih bergerak dari barat ke selatan. Sedangkan rute merah dari utara ke selatan dengan titik pertemuan di Ibu Kota Negara (IKN) Penajam Paser, Kalimantan Timur.
"HSS merupakan etape keenam dari seluruh rangkaian Ekspedisi Maritim 2023. Ini merupakan etape spesial, karena HSS merupakan basis perjuangan Divisi IV ALRI Pertahanan Kalimantan," papar Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Agus Setyawan.
Kedatangan Ekspedisi Maritim di HSS disambut Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat. Di antaranya Bupati, Dandim, Kapolres, tokoh adat dan masyarakat setempat.
"Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi sumber inspirasi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, sebagaimana para pahlawan yang berjuang untuk kemerdekaan," papar Bupati Achmad Fikry.
"Kedepan sinergi yang erat antara pemerintah daerah dengan TNI AL dapat terus dikembangkan," imbuhnya.