Nasional

Diam-diam Datangi Bareskrim Polri, Ketua KPK Lewat Jalur Khusus

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri diam-diam memenuhi panggilan pemeriksaan dalam kasus pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian SYL. 

Featured-Image
Mobil Toyota Camry Milik Firli Bahuri terparkir di depan Gedung Rupatama Mabes Polri. Foto: apahabar.com/Daffa

bakabar.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, diam-diam memenuhi panggilan pemeriksaan dalam kasus pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo.

Pantauan bakabar.com, Selasa (24/10), Firli ternyata masuk ke Kantor Bareskrim Polri melalui jalur khusus yang bukan diperuntukkan masyarakat umum. Namun Firli masuk lewat Gedung Ruang Rapat Utama (Rupatama) Mabes Polri. 

Firli menumpangi mobil Toyota Camry berpelat B 1990 RFP yang diparkir di depan gedung. Pun kedatangan Firli telah dikonfirmasi polisi.

"(Firli) sudah (datang)," jelas Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak, Selasa, (24/10).

Ade menambahkan, Firli akan diperiksa soal kasus dugaan tindak pidana korupsi berupa pemerasan.

Sebelumnya Firli Bahuri enggan diperiksa di Mapolda Metro Jaya dan lebih memilih untuk dicecar di Bareskrim Polri.

Hal tersebut diajukan Firli melalui surat jawaban, terkait agenda pemeriksaan kasus pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang dikirim Polda Metro Jaya.

Editor


Komentar
Banner
Banner