Politik

Cuncung H Maming Siap Bertarung Lagi di Pilkada 2024

apahabar.com, BATULICIN – Calon bupati dan wakil bupati Tanah Bumbu nomor urut 01 Syafruddin H Maming-Muhammad…

Featured-Image
Calon bupati dan wakil bupati Tanah Bumbu nomor urut 01 Syafruddin H Maming-Muhammad Alpiya Rakhman mengelar silaturahmi dengan relawan pemenangan di Jalan Cappa Padanga, Batulicin, Kamis (10/12). Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BATULICIN – Calon bupati dan wakil bupati Tanah Bumbu nomor urut 01 Syafruddin H Maming-Muhammad Alpiya Rakhman mengelar silaturahmi dengan relawan pemenangan di Jalan Cappa Padang, Batulicin, Kamis (10/12).

“Kalau ada rezeki dan kesempatan, saya akan berpasangan lagi di Pilkada 2024,” kata Syafruddin H Maming di hadapan para pendukung setianya.

Pria yang kerap disapa Cuncung itu pun sempat berkaca-kaca saat mengakhiri pidatonya depan para pendukung.

Dia terharu melihat solidaritas tim pemenangan yang setia mendukungnya hadir dan setia walau pun hasil perolehan suara tidak unggul.

Cuncung juga mengucapkan terima kasih dan bangga pada para pendukungnya, dia pun berpesan jangan ada musuh memusuhi akibat Pilkada 2020.

Mantan anggota DPR RI itu mengatakan, siapa pun yang terpilih dari hasil perhitungan KPU itulah Bupati Tanah Bumbu.

Dia secara profesional mengatakan selamat pada pasangan calon bupati Tanah Bumbu nomor urut 03 Zairullah Azhar-H M Rusli yang meraih suara terbanyak. Dia berharap amanah dalam mempimpin Tanah Bumbu.

“Kami tidak kalah dengan unsur-unsur lainya, kami kalah dengan bermartabat,” katanya.

Dalam kesempatan itu juga hadir sang istri dari pasangan calon Dewi Kasih Syafruddin H Maming dan Jihan Hanifa yang turut mendampingi sambutan terakhir tersebut.

Di akhir acara para relawan mendengarkan wejangan dan ucapan terima kasih dari Ketua DPD PDI Perjuangan Mardani H Maming yang disampaikan secara virtual zoom.

“Dalam berpolitikan ada menang ada kalah itu suatu yang biasa. Untuk menyempurnakan ilmu politik tidak bisa selalu menang, kadang kita harus merasakan kekalahan, supaya ilmu politik kita lebih sempurna,” Kata Ketua Umum Hipmi tersebut.



Komentar
Banner
Banner