Kejuaraan Dunia 2023

Cuma Hadir di Kejuaraan Dunia, Rizki Juniansyah Jaga Asa ke Olimpiade

Lifter Indonesia Rizki Juniansyah terpaksa tak tampil di Kejuaraan Dunia Angkat Besar 2023, Sabtu (9/9) malam.

Featured-Image
Lifter Indonesia Rizky Juniansyah (depan) hanya bisa menyapa lawannya di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2023 di Arab Saudi, Sabtu (9/9). (foto: PB PABSI)

bakabar.com, JAKARTA - Lifter Indonesia Rizki Juniansyah terpaksa tidak ikut tampil di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2023 yang berlangsung pada 4 hingga 16 September ini.

Keputusan itu tak lepas karena Rizki baru menjalani operasi usus buntu, sehari menjelang keberangkatan Tim Angkat Besi Indonesia menuju Arab Saudi.

Meski tak ikut bertanding, atlet berusia 20 tahun itu tetap hadir di turnamen yang berlangsung di Prince Faisal bin Fahd Olympic Complex (Green Hall), Arab Saudi tersebut.

Baca Juga: Atlet Angkat Besi Indonesia Sapu Bersih Medali di Kejuaraan Asia 2022

"Ia memang tidak tampil karena masih dalam masa pemulihan operasi. Tapi, ia wajib hadir di Riyadh, meski tidak tampil. Makanya ia menyusul rekan-rekannya yang lain ke Arab Saudi," papar Binpres Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI), Hadi Wihardja dalam keterangannya, Minggu(10/9).

Sejatinya, Rizki tampil di kelas 73 kg dalam upaya perburuan tiket menuju Olimpiade 2024. Berdasarkan jadwal pertandingan, ia seharusnya tampil pada Sabtu, (9/9) kemarin.

Namun, Rizki tetap hadir karena International Weightlifting Federation (IWF) mewajibkan semua atlet harus datang di Kejuaraan Dunia itu.

Baca Juga:Desak Made Rita Jadi Atlet Indonesia Kedua Lolos Olimpiade 2024

Pasalnya, ajang tersebut merupakan salah satu turnamen penting dalam memperebutkan poin untuk ke Olimpiade.

"Ia tetap berangkat, karena kalo saja ia tidak hadir di Arab Saudi, maka sulit baginya untuk tampil di event selanjutnya dalam perburuan tiket Olimpiade," ucap Hadi.

Karena itu, Rizki pun tetap memiliki peluang untuk mengejar tiket ke Olimpiade yang berlangsung di Paris, Prancis, 26 Juli-11 Agustus 2024. 

Baca Juga: Misi Shin Tae-yong Bawa Indonesia Lolos Piala Asia U-23 dan Olimpiade

"Masih ada tiga event lagi yang harus dikejarnya agar lolos Olimpiade. Ia wajib hadir di Riyadh, meski tidak mengangkat beban. Jika tidak, maka kesempatan baginya untuk berburu tiket Olimpiade sudah tertutup," kata Hadi Wihardja.

Tiga event yang bisa diikuti Rizki untuk mendapatkan poin Olimpiade adalah IWF Grand Prix II di Doha, Qatar, Desember 2023, Kejuaraan Asia di Tashkent Februari 2024, dan IWF World Cup di Phuket, Thailand, April 2024.

Editor


Komentar
Banner
Banner