Info Kesehatan

Bukan Pakai Cotton Bud, Ini Cara yang Benar Membersihkan Telinga

Keberadaan cotton bud atau pembersih yang terbuat dari kapas sering kali digunakan untuk membersihkan telinga.

Featured-Image
Membersihkan telinga dengan cotton bud beresiko

bakabar.com, JAKARTA - Keberadaan cotton bud atau pembersih yang terbuat dari kapas sering kali digunakan untuk membersihkan telinga.

Namun, penggunaan cotton bud dianggap sebagai cara yang salah karena dapat menyebabkan cidera dan bahkan merusak pendengaran. 

Hal itu lantaran saat membersihkan dengan cotton bud bisa berisiko mendorong kotoran telinga semakin masuk hingga menyumbat saluran telinga.

Di dalam telinga memiliki cairan berwarna kuning yang sering kita lihat ketika membersihkan. Dan itu ternyata bukanlah kotoran telinga, melainkan ear wax.

Baca Juga: Diet Gluten Free Efektif Mengurangi Gejala Penyakit Celiac, Apa Itu?

Ear wax memiliki tekstur lengket yang berfungsi untuk menjaga kesehatan telinga, mencegah masuknya bakteri, melembabkan saluran hingga melindungi gendang telinga.

Seringkali kita membersihkan telinga karena merasa tidak nyaman dari ear wax tersebut, sehingga dibersihkan menggunakan cotton bud.

Padahal tidak perlu membersihkan ear wax dengan cotton bud, karena telinga secara otomatis dapat mengeluarkan kotoran di dalamnya.

Aktivitas-aktivitas seperti berbicara, mengunyah, dan pergerakan otot-otot wajah secara perlahan dapat mendorong ear wax keluar dengan sendirinya.

Baca Juga: Kaki Penting untuk Aktivitas, Kenali Penyakit yang Bisa Mengganggunya

Membersihkan telinga dengan cotton bud sebaiknya hanya dilakukan pada daun telinganya saja.

Jika terlalu sering membersihkan dalam telinga dengan cotton bud bisa menyebabkan telinga berdenging, gangguan pendengaran, hingga rusaknya gendang telinga.

Jika merasa butuh untuk membersihkan dalam telinga, lebih baik menggunakan obat tetes telinga.

Obat tersebut dapat melunakkan kotoran sehingga lebih mudah dikeluarkan.

Jika cara ini tidak berhasil maka lakukan pemeriksaan ke dokter THT untuk melakukan pembersihan telinga.

Editor


Komentar
Banner
Banner