Apababar.com, JAKARTA - Komunitas mobil BMW Car Clubs Indonesia (BMWCCI) baru saja hadirkan festival bertajuk BimmerJunction 2022 #History15Back. Acara ini digelar di Senayan Park Mall (Spark), Sabtu (15/10).
Para pecinta mobil Eropa itu turut mendukung BimmerJuction 2022 dengan menjadi Official Sustainable Mobility Partner dan mendisplay kendaraan full electric terbarunya yang premium.
Vice President Sales and Network Development BMW Group Indonesia, Bayu Riyanto mengatakan, pihaknya senang sekali dapat menjadi Sustainable Mobility Partner dari BimmerJunction 2022.
"Festival ini menjadi wadah untuk seluruh pelanggan dan penggemar kendaraan BMW. Kesuksesan ini tentu tidak lepas dari dukungan yang konsisten selama bertahun-tahun dari komunitas yang solid seperti BMWCCI,” Kata Bayu Riyanto dalam keterangan resminya, Senin (17/10).
Baca Juga: Daftar Mobil Terlaris di Indonesia pada September 2022, Posisi Teratas Diraih Toyota Avanza
Pembukaan event ini dihiasi dengan sejumlah kegiatan, mulai dari kesenian Khas Betawi yaitu "Palang Pintu", kompetesi mobil BMW, pameran mobil terbaru dan langka serta Collector item dengan mendatangkan lebih dari 500 peserta BMWCCI dari berbagai chapter.
Salah satu acara yang menjadi ciri khas adalah Car Drift Show, serta menyelenggarakan talkshow dengan narasumber praktisi profesional otomotif dan pakar BMW bagi para pengunjung.
Ada juga standbazzar yang menjual beragam produk dan sparepart,merchandise dan apparel BMW, F&B, serta produk budaya tradisional Betawi.
Tidak itu saja, acara dilengkapi kemeriahan panggung hiburan oleh band Super Glad, Stevie Item, DJ Una, DJ Yasmin dan beberapa DJ residen lainnya.
Baca Juga: Bayar Pajak Kendaraan Kini Makin Mudah Berkat Aplikasi Signal
Sebagai tambahan, dalam kegiatan tersebut turut dihadirlam BMW iX yang dirancang secara cerdas untuk menghadirkan interior modern yang nyaman, luas dan kemewahan minimalis.
Mobil ini merupakan penggabungan antara keunggulan teknologi baru dengan tekonologi BMW eDrive generasi kelima.
Ini memungkinkan kenikmatan pengalaman berkendara bebas emisi dan jangkauan jarak yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan sehari-hari.
Varian BMW iX xDrive40 memiliki output lebih dari 326 hp, memungkinkannya untuk mencapai kecepatan dari 0 hingga 100 km/jam dalam 6,1 detik.