Liga jerman

Bayern Munchen vs FC Koln, Misi Die Roten Kudeta Puncak Klasemen

Bayern Munchen akan bertamu ke markas FC Koln dalam lanjutan Bundesliga pekan ke 11 yang berlangsung di RheinEnergieStadion, Sabtu(25/11) pukul 02.30 WIB.

Featured-Image
Harry Kane saat menjalani sesi latihan bersama timnya jelang lagawa melawan FC Koln. Foto:XFCBayern.

bakabar.com, JAKARTA - Bayern Munchen akan bertamu ke markas FC Koln dalam lanjutan pekan ke-12 Bundesliga 2023/2024 yang berlangsung di RheinEnergieStadion, Sabtu (25/11) pukul 02.30 WIB.

Tim besutan Thomas Tuchel saat ini berada di peringkat dua klasemen dengan mengoleksi 29 poin dari 11 pertandingan, hanya terpaut 2 angka dari Bayer Leverkusen yang berada di puncak klasemen.

Sementara itu, The Billy Goats berada di dekat juru kunci yakni berada di peringkat 17 dengan mengumpulkan 6 poin. Koln sebenarnya memiliki poin yang sama dengan Union Berlin yang berada di dasar klasemen.

Menariknya, Joshua Kimmich dan kolega selalu menjadi monster berbahaya untuk tim yang berada di zona bawah klasemen.

Baca Juga: Bayern Munchen Bantai Dortmund, Harry Kane Ciptakan Hattrick Ketiga

Mereka belum terkalahkan oleh tim yang berada dibawahnya, tercatat Die Roten mencatatkan 44 kemenangan dan 8 hasil imbang dalam 52 pertandingan melawan tim yang berada di zona bawah klasemen.

Terakhir mereka kalah dari tim yang ada di zona degradasi saat melawan Energie Cottbus pada 15 Maret 2008.

Kala itu mereka takluk dengan skor 2-0. Torehan tersebut menjadi ancaman tersendiri untuk Koln yang akan menjamu Munchen pada laga nanti.

Jika FC Hollywood berhasil mengalahkan Koln, itu artinya mereka berhasil memperpanjang rekor mereka menjadi tim besar yang menakutkan di Bundesliga.

Baca Juga: Sah! Harry Kane Berseragam Bayern Munchen Hingga 2027

Selain itu, mereka juga akan mengkudeta puncak klasemen yang saat ini dihuni oleh Werkself yang mengoleksi 31 poin.

Disisi lain, momok menakutkan di kubu Munchen adalah striker andalan mereka Harry Kane. Penyerang asal Inggris itu menjadi topskor sementara Bundesliga dengan mengoleksi 17 gol di kasta tertinggi Jerman.

Bahkan sebelum jeda internasional Kane berhasil mencetak Brace saat menumbangkan Heidnhem dengan skor 4-2. Gol tersebut membuatnya memuncaki daftar topskor sementara Bundesliga musim ini.

Selain itu, pesepakbola 30 Tahun memiliki peluang yang besar untuk memecahkan rekor pemain Inggris yang menjadi pencetak gol terbanyak saat berkiprah di Jerman.

Baca Juga: Bayern Munchen vs Galatasaray, Peluang Die Roten ke 16 Besar

Sejauh ini terdapat dua pemain Three Lions yang menjadi pencetak gol terbanyak di liga Jerman yakni Kevin Keegan di musim 1978/1979 dan Jadon Sancho di tahun 2019/2020 yang kompak mengumpulkan 17 gol dalam semusim.

Sementara itu, Thomas Tuchel meminta para pemainnya yang membela Timnas Jerman di jeda Internasional untuk kembali fokus kepada tim.

Meski der Panser tidak mendapatkan hasil yang cukup baik di pertandingan sebelumnya, sang pelatih ingin pemainnya merasa nyaman saat kembali bersama klub.

"Saya menonton pertandingan Jerman, para pemain telah kembali sehat. Umumnya kami melakukan segalanya untuk pastikan mereka merasa nyaman di sini, apa pun hasil mereka bersama tim nasional. Fokus pada Bayern itu penting," kata Tuchel.

Baca Juga: Bersama Bayern Munich, Harry Kane Mulai Berani Bicarakan Ballon d'Or

Meski beberapa pemain yang kembali dari pertandingan kualifikasi euro dalam kondisi fit. Pelatih 50 tahun tidak bisa menurunkan dua pemain dalam laga nanti akibat cedera yang mereka alami.

"Matthijs de Ligt absen, Jamal Musiala absen, kami harus hati-hati dengan Raphael Guerreiro. Dia punya sedikit masalah, jadi kami perlu melihatnya," tutur Tuchel.

Selain mengamati kondisi Raphael Guerreiro yang diduga memiliki sedikit masalah. Para pemain yang baru pulang membela negaranya juga menjadi perhatian lebih untuk menentukan game plan pada laga nanti.

"Kami sedang mencermati pemain internasional mana yang memiliki beban kerja besar seperti Konrad Laimer, Minjae Kim atau Alphonso Davies. Kami akan terlambat memutuskan susunan pemain untuk besok," ungkapnya.

Baca Juga: Impian Harry Kane Hancur, Bayern Munich Dibantai RB Leipzig 0-3

Partai ini akan berjalan menarik, sebab kedua kesebelasan memiliki ambisi tersendiri untuk memenangkan pertandingan.

Dari kubu FC Koln mereka ingin bangkit dari keterpurukan dan memiliki misi untuk mendongkrak posisi klubnya yang berada di dasar klasemen Bundesliga. Sedangkan untuk Bayern Munchen mereka akan berusaha mengkudeta posisi puncak klasemen dan mempertahankan status tim besar yang menjadi skuad yang menakutkan untuk tim lainnya.

Prediksi Line up FC Koln vs Bayern Munchen:

FC Koln (4-2-3-1): Schwabe, Carstensen, Hubers, Chabot, Heintz, Martel, Huseinbasic, Thielmann, Ljubicic, Kainz, Selke.

Pelatih: S. Baumgart

Bayern Munich (4-2-3-1): Neuer, Mazraoui, Upamecano, Kim, Davies, Goretzka, Kimmich, Sane, Muller, Coman, Kane.

Pelatih: Thomas Tuchel.

Editor


Komentar
Banner
Banner