Tak Berkategori

Bawa Ratusan Masker, Polres Banjar dan RAPI Blusukan ke Pasar Astambul

apahabar.com, MARTAPURA – Polres Banjar dan Polsek Astambul bersama anggota Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) membagikan…

Featured-Image
Kasat Binmas bersama anggota RAPI saat membagikan masker di Pasar Astambul. Foto-Istimewa

bakabar.com, MARTAPURA – Polres Banjar dan Polsek Astambul bersama anggota Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) membagikan masker di Pasar Astambul, Rabu (28/10).

Selain RAPI, sejumlah organisasi lainnya juga ikut berpartisipasi, seperti Emergency Banjar Response, dan Senkom Mitra Polri.

“125 masker kita bagikan kepada warga yang tidak menggunakan, baik para pengunjung dan juga pedagang di sana,” kata Kasat Binmas Polres Banjar, AKP Amalia Afifi.

Dalam giat tersebut, pihaknya masih menemukan warga yang tidak menggunakan masker. Alasannya pun bermacam-macam, dari lupa membawa hingga masker yang masih dicuci.

Warga yang tidak mengenakan masker pun diberi sanksi. Karenanya, dia meminta warga untuk mematuhi protokol kesehatan demi meminimalkan penyebaran Covid-19.

Dia mengatakan obat paling manjur untuk mencegah Covid-19 adalah dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Dia pun meminta warga untuk menaati imbauan pemerintah untuk menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.



Komentar
Banner
Banner