transfer pemain

Barcelona Dilema, Christensen Diminati Klub Liga Inggris

Sejumlah klub Liga Inggris tertarik mendatangkan bek Barcelona, Andreas Christensen di bursa musim panas mendatang. 

Featured-Image
Bek Barcelona, Andreas Christensen diminati klub Liga Inggris. (Foto: dok. barcanewsnetwork)

bakabar.com, JAKARTA - Sejumlah klub Liga Inggris tertarik mendatangkan bek Barcelona, Andreas Christensen di bursa musim panas mendatang. 

Namun, mantan pemain Chelsea yang bergabung dengan Blaugrana sebagai pemain bebas transfer awal musim, sudah terlanjur nyaman menjalani tahun debutnya di Spanyol. 

Pemain berusia 26 tahun asal Denmark itu tidak berminat untuk pergi, sama dengan Barca yang tidak berminat melepasnya, meski dilanda krisis keuangan. 

Barca harus memangkas pengeluaran sebesar 150 juta euro untuk menjalani musim depan, sesuai dengan peraturan keuangan yang diterapkan oleh LaLiga, untuk mendaftarkan kontrak baru yang sudah ditandatangani oleh Gavi, Marcos Alonso, dan Ronald Araujo. 

Alternatif instan bagi klub adalah melakukan penjualan dengan harga besar, meskipun sang pelatih Xavi Hernandez ingin mempertahankan skuatnya. 

Christensen menjadi salah satu pemain kunci bagi Xavi di musim ini, namun pihak klub dihadapi dilema karena mendapat sejumlah penawaran menarik dari beberapa klub Inggris. 

Penjualan Christensen akan menjadi salah satu sumber dana menjanjikan bagi tim Catalan, apalagi mereka mendapatkannya secara gratis pada Juni tahun lalu. 

Situasi serupa juga dirasakan oleh Franck Kessie, mantan penyerang AC Milan. 

Penyerang asal Pantai Gading itu merasa nyaman sejak bergabung dengan Barca sebagai free agent pada awal musim. 

Meski Barcelona tidak berminat melepas Kessie, sama halnya dengan Christensen, namun penawaran menarik bisa menjadi pertimbangan bagi klub mengingat situasi finansial mereka saat ini. 

Editor


Komentar
Banner
Banner