hari buruh internasional

Banyak Bus Disewakan untuk Bawa Pendemo Hari Buruh, Organda Buka Suara

Terdapat puluhan unit bus digunakan para pendemo pada Hari Buruh Internasional atau May Day pada Senin (1/5) kemarin.

Featured-Image
Bus disewakan saat demo buruh. (Foto: apahabar.com/Aditama)

bakabar.com, JAKARTA - Terdapat puluhan unit bus digunakan para pendemo pada Hari Buruh Internasional atau May Day pada Senin (1/5) kemarin.

Organisasi Angkutan Darat (Organda) buka suara terkait banyak armada yang disewakan oleh para buruh yang memperjuangkan haknya.

"Bus yang digunakan para pendemo itu kebanyakan bus karyawan dari pabrik," ujar Ketua Angkutan Penumpang DPP Organda, Kurnia Lesani Adnan kepada bakabar.com, Senin (1/5).

Baca Juga: Cerita Sopir Bus saat Ikut Peringati Hari Buruh Internasional

Meski begitu, dirinya tak menampik jika ada yqng menyewa bus armada wisata. Menurutnya perusahaan tidak dapat menolak jika ada yang menyewa.

"Selama sifatnya kami disewa, kami tidak bisa menolak. Tapi kalau tahu diperuntukkan untuk demo biasanya operator tidak menyewakan unitnya," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, jika berbicara soal demo, terkadang terdapat tindakan anarkis di dalamnya.

Baca Juga: Menilik Modifikasi Mobil Pendemo Hari Buruh Internasional di Jakarta

Salah satu sopir perusahaan otobus (PO), Hajiastari mengatakan bahwa sebelum penyewaan unit, sudah ada perjanjian dengan penyewa untuk tidak merusak properti atau unit bus sewaan.

"Kalau memang ada tindakan anarkis maka PO tidak akan menyewakannya. Itu sudah ada perjanjiannya," tuturnya.

"Semua kerusakan saat mengantarkan pendemo maka akan jadi tanggung jawab penyewa," terangnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner