GJAW 2023

Aplikasi myHyundai Mudahkan Pelanggan yang Ingin Servis Mobil

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan fitur aplikasi terbaru yaitu layanan purna jual, Service @myHyundai dalam ajang Gaikindo Jakarta Auto Week GJAW.

Featured-Image
Hyundai meluncurkan fitur aplikasi terbaru Service @myHyundai. (Foto: apahabar.com/Aditama)

bakabar.com, JAKARTA - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan fitur aplikasi terbaru yaitu layanan purna jual, service @myHyundai dalam ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023.

Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Makmur mengatakan layanan itu bertujuan untuk menghadirkan solusi yang memberikan pengalaman kepemilikan bebas kekhawatiran.

"Program ini memberikan pengalaman yang mudah dan terintegrasi dengan berbagai layanan Hyundai untuk para pelanggan, jadi bisa dilakukan secara end to end," ujarnya pada pameran GJAW 2023, Jumat (10/3).

Baca Juga: Punya Dua Varian, Harga Chery Omoda 5 Terungkap di GJAW 2023

Lebih lanjut, General Manager of Before Service Department PT HMID, Putra Samiaji menjelaskan terkait layanan tersebut.

"Layanan ini dirancang untuk memberikan pengalaman servis menyeluruh kepada pelanggan melalui smartphone mereka," imbuhnya.

Layanan Service @myHyundai ini mencakup Service Reminder, Booking Service, Service Payment, Service Process, Service History, hingga Accessories.

Untuk melakukan reservasi layanan, konsumen perlu melakukan konfirmasi booking secara real-time. Kemudian memilih jenis servis, mengecek ketersediaan spare part, ketersediaan teknisi, hingga pilihan metode servis.

Baca Juga: MG ZS Edisi GJAW 2023 Tampil dengan Menggaet Seniman Visual

Nantinya, konsumen yang berhasil melakukan reservasi, akan mendapatkan prioritas untuk proses servis di bengkel resmi.

Terkait pembayarannya, konsumen bisa melakukan transaksi dengan pembayaran melalui transfer bank atau dompet digital melalui GoPay.

Praktisnya lagi, konsumen bisa memantau pengerjaan servis kendaraan melalui status pengerjaan yang ada di aplikasi.

Konsumen bisa menggunakan layanan tersebut hanya dengan mengunduh aplikasi My Hyundai di PlayStore dan AppStore.

Editor


Komentar
Banner
Banner