Serie A

AC Milan Vs Torino, Misi Rossoneri Hentikan Tren Buruk

AC Milan mengusung misi menghentikan catatan negatif dari tujuh pertandingan terakhir mereka saat melawan Torino dalam lanjutan Serie A pada Sabtu (11/2)

Featured-Image
AC Milan akan kembali melawan Torino dalam lanjutan Serie A pekan ke-21 yang akan berlangsung pada Sabtu (12/2) (Foto: Sportskeeda)

bakabar.com, JAKARTA – AC Milan mengusung misi menghentikan tren kekalahan mereka dalam lanjutan Serie A pekan ke-22 kala melawan Torino.

Menjamu Torino di San Siro, Sabtu (11/2), tim berjuluk Rossoneri berambisi untuk meraih kemenangan di laga tersebut demi menghentikan tren buruk mereka di beberapa pertandingan terakhir.

Tim besutan Stefano Pioli saat ini memang sedang dalam peforma yang sangat buruk. Terlebih, dalam tujuh pertandingan terakhir, Rossoneri selalu berakhir tanpa kemenangan.

Pada akhir pekan kemarin, pasukan Stefano Pioli menelan kekalahan kala melawan Inter Milan dalam laga yang bertajuk Derby della Madonnina.

Baca Juga: Al Nassr 4-0 Al Wehda, Cristiano Ronaldo Cetak Gol Liga ke-500!

AC Milan dipaksa bertekuk lutut oleh Nerazzurri lewat gol semata wayang yang diciptakan oleh Lautaro Martinez.

Dalam empat laga terakhirnya, Rossoneri selalu berakhir dengan kekalahan.

Tim besutan Stefano Pioli itu dihajar Inter 0-3 di Supercoppa Italiana, digilas Lazio 0-4, dipermalukan Sassuola 2-5, dan yang terakhir menyerah di Derby della Madonnina akhir pekan kemarin.

Menghadapi Torino, Rossoneri juga sudah dua kali bertemu II Toro musim ini. Namun, AC Milan selalu berakhir dengan kekalahan.

Baca Juga: Lord Pannick Kawal Kasus FFP Manchester City dengan Gaji Fantastis!

Pada pekan ke-12 Serie A, Rossoneri yang bertandang ke markas Torino harus mengakui keunggulan tim tuan rumah dengan skor 1-2. Selain itu, AC Milan juga kalah dari Torino di babak 16 besar Coppa Italia musim ini.

Selain berambisi untuk menghentikan lanjut negatifnya, AC Milan juga berpeluangan untuk melakukan misi balas dendam terkait dengan dua kekalahan terakhir mereka kala melawan Torino.

Jelang menghadapi Torino, juru racik AC Milan, Stefano Pioli mengatakan dirinya sedang dalam tekanan yang besar terkait performa buruk tim besutannya tersebut.

“Ini tidak membuang semua pekerjaan yang telah kami capai, ini menyadari ada saat-saat ketika anda perlu mengambil pendekatan berbeda untuk kembali menjadi kompetitif,” ujar Pioli dikutip dari Reuters.

“Permainan negatif menghilangkan sebagian dari kepercayaan kami, yang wajar, karena tim ini masih belum matang. Beberapa pemain tidak dalam kondisi baik dan kami berjuang untuk menghadapinya,” tambahnya.

AC Milan kini sedang berada di peringkat keenam papan klasemen sementara Serie A dengan menorehkan 38 poin. Sedangkan, II Toro menghuni satu tingkat di bawah Rossoneri dengan perolehan 30 poin.

Editor


Komentar
Banner
Banner