Ledakan Mortir

7 Orang Tersangka Ledakan Mortir Bangkalan, Penyelam hingga Tukang Las

Sebuah mortir meledak di Bangkalan, Madura hingga menyebabkan 1 orang tewas. Polisi tetapkan 7 orang sebagai tersangka.

Featured-Image
Mortir meledak di Bangkalan, Madura (29/12). Foto: ANTARA

bakabar.com, SURABAYA - Sebuah mortir meledak di Bangkalan, Madura hingga menyebabkan 1 orang tewas. Polisi tetapkan 7 orang sebagai tersangka.

Ketujuh tersangka merupakan penyelam hingga pengepul besi tua. Antara lain, MJ dan MR sebagai penyelam yang mendapatkan mortir di laut.

Kemudian SG dan AU yang membantu kedua penyelam. Ada juga MI sebagai perantara pembelian mortir dan MH sebagai pembeli, serta S sebagai pegawai gudang sekaligus tukang las. 

"Penyelam mendapatkan benda yang diduga peluru mortir itu di kedalaman 15 Selat Madura," kata Kasatreskrim Polres Bangkalan, AKP Heru Cahyo, Sabtu (30/12).

Baca Juga: Ledakan Mortir di Bangkalan, Polisi: Pemilik Beli dari Penyelam

Baca Juga: Mortir Meledak di Bangkalan, 1 Tewas dan 5 Luka

Menurut Heru, ledakan bermula saat S mengelas sebuah baja. Mortir digunakan sebagai alasnya. Suhu panas dari pengelasan diduga memicu peluru mortir itu meledak.

Sebelumnya diberitakan, ledakan terjadi di Desa Banyuaju, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan, Jumat (29/12) pukul 09.00 WIB. Lokasinya 300 meter dari Pelabuhan Kamal.

Sebanyak 6 orang menjadi korban dalam kejadian itu. Seorang di antaranya meninggal dunia.

Editor


Komentar
Banner
Banner